Prediksi Skor Polandia vs Austria di Euro 2024, Tuah Robert Lewandowski Dinanti
Prediksi skor pertandingan Euro 2024 malam ini antara Polandia vs Austria, Jumat (21/6/2024) pukul 23.00 WIB, tuah Robert Lewandowski dinanti.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor pertandingan Euro 2024 malam ini antara Polandia vs Austria, Jumat (21/6/2024) pukul 23.00 WIB, tersedia dalam artikel ini.
Terkait hasil akhir Polandia vs Austria, sejumlah bursa prediksi skor memprediksi bahwa kedua tim sama kuatnya.
Pertandingan antara Polandia dan Austria diprediksi akan berakhir dengan skor imbang.
Salah satu alasannya, baik Polandia maupun Austria sebelumnya kompak menelan kekalahan di matchday pertama fase Grup D.
Polandia kalah 1-2 dari Belanda, sedangkan Austria ditumbangkan Prancis 0-1.
Namun jika berkaca dari head to head, Polandia nyatanya lebih diunggulkan ketimbang Austria.
Dari 10 pertemuan, Polandia mampu mengemas lima kemenangan.
Austria hanya menang tiga kali, dan sisanya berakhir imbang.
Baca juga: Euro 2024: Spanyol Kalahkan Italia 1-0, Sudah Sewindu Azzurri Sulit Taklukkan La Roja
Terlepas dari hal itu, laga Polandia vs Austria dipastikan bakal berlangsung sengit.
Mengingat kedua tim sama-sama berambisi meraih kemenangan demi tiga poin perdana di Euro 2024.
Disiarkan langsung dari Stadion Olympia, Berlin, laga Polandia vs Austria dapat disaksikan melalui RCTI serta Vision+.
Baca juga: Sorotan Hasil Euro 2024 - Tangan-tangan Kokoh Donnarumma Bikin Alvaro Morata Bete
Prediksi Skor Polandia vs Austria
Via Sportsmole : Polandia 1-1 Austria
Via Hardtackles : Polandia 1-1 Austria
Via Sportskeeda : Polandia 2-1 Austria
Tuah Robert Lewandowski Dinanti
Di laga melawan Austria, tuah Robert Lewandowski dinanti.
Mengingat sebelumnya, Lewandowski absen saat Polandia dikalahkan Belanda di laga perdana mereka.
Pemain berusia 35 tahun itu melewatkan laga perdana Polandia di Euro 2024 lantaran harus menjalani proses pemulihan cedera.
Dalam sesi konferensi pers jelang laga, Michal Probierz selaku pelatih Polandia mengatakan bahwa Lewandowski bisa saja menjadi starter jika tak ada aral melintang.
Michal akan memberi keputusan final hari ini bersamaan dengan hasil catatan medis para pemain, termasuk Lewandowski.
“Ada perbedaan besar jika Anda memiliki pemain terbaik di dunia di bangku cadangan, dan apakah dia bisa bermain atau tidak,” kata Michal, dikutip dari france24.
"Kami akan mengambil keputusan hari ini. Saya menunggu keputusan dari staf medis kami. Saya harap keputusannya positif dan saya harap saya akan memilihnya."
Tak hanya sang pelatih, kiper Polandia yakni Wojciech Szczęsny juga mengharapkan hal yang sama.
Kiper Juventus tersebut menilai jika peran penting Lewandowski sangat dibutuhkan di laga melawan Austria malam nanti.
“Robert telah menjadi pemain terbaik kami selama bertahun-tahun dan menurut saya dia adalah pemain Polandia terbaik sepanjang masa,” kata Szczesny.
“Terlepas dari seberapa bagus pemain lain bermain, karena Buksa memainkan pertandingan yang sangat bagus, dan mencetak gol melawan Belanda, faktanya Robert Lewandowski akan mengubah pendekatan kami secara keseluruhan dan juga pendekatan lawan kami.
"Wajar jika kehadirannya di lapangan hanya bisa membantu kami.”
Prediksi Susunan Pemain Polandia vs Austria
Polandia:
Szczesny; Bednarek, Salamon, Kiwior; Frankowski, Szymanski, Romanczuk, Zielinski, Zalewski; Swiderski, Buksa
Austria:
Pentz; Posch, Danso, Wober, Mwene; Seiwald, Grillitsch; Laimer, Baumgartner, Sabitzer; Arnautovic
(Tribunnews.com/Isnaini)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.