Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Spanyol vs Inggris Final Euro 2024: Dani Olmo Kirim Ancaman ke Jude Bellingham

Penyerang Spanyol, Dani Olmo memberikan ancaman kepada gelandang Inggris, Jude Bellingham jelang duel final Euro 2024.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Spanyol vs Inggris Final Euro 2024: Dani Olmo Kirim Ancaman ke Jude Bellingham
FRANCK FIFE / AFP
Pemain depan Spanyol bernomor punggung 10 Dani Olmo merayakan gol bunuh diri Prancis dan gol kedua Spanyol setelah tendangannya selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Spanyol dan Prancis di Munich Football Arena di Munich pada 9 Juli 2024. (Foto oleh FRANCK FIFE / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Spanyol, Dani Olmo memberikan ancaman kepada gelandang Inggris, Jude Bellingham jelang duel final Euro 2024.

Dikatakan Dani Olmo, dirinya tidak takut berduel melawan bintang muda Inggris tersebut.

Ya, Dani Olmo akan menghadapi Jude Bellingham di final Euro 2024 antara Spanyol vs Inggris.

Laga puncak antara Spanyol vs Inggris bakal digelar di Stadion Olimpiade Berlin, pada Senin (15/7/2024) pukul 02.00 WIB.

Duel final Euro 2024 akan menyajikan pertandingan sengit antara Spanyol vs Inggris di Stadion Olimpiade Berlin, pada Senin (15/7/2024) pukul 02.00 WIB.
Duel final Euro 2024 akan menyajikan pertandingan sengit antara Spanyol vs Inggris di Stadion Olimpiade Berlin, pada Senin (15/7/2024) pukul 02.00 WIB. (Instagram @euro 2024)

Kini menjelang pertandingan tersebut beberapa pemain kedua tim pun menjadi sorotan.

Dari kubu Spanyol, tentu Dani Olmi jadi pemain yang paling menarik perhatian di ajang Euro 2024 ini.

Pemain RB Leibzig itu saat ini berada di puncak top skor Euro 2024 dengan koleksi tiga gol.

Berita Rekomendasi

Koleksi tersebut sama dengan Cody Gakpo (Belanda), Georges Mikautadze (Georgia), Harry Kane (Inggris), Ivan Scharanz (Slovakia), Jamal Musiala (Jerman) yang sama-sama memiliki tiga gol.

Namun dari enam pemain tersebut masih ada dua pemain yang masih berpeluang menambah pundi-pundi golnya.

Kedua pemain yang dimaksud adalah Dani Olmo dan Harry Kane.

Sebab keduanya masih akan bertarung di Final Euro 2024 nanti.

Pemain depan Spanyol bernomor punggung 10 Dani Olmo merayakan gol bunuh diri Prancis dan gol kedua Spanyol setelah tendangannya selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Spanyol dan Prancis di Munich Football Arena di Munich pada 9 Juli 2024. (Foto oleh FRANCK FIFE / AFP)
Pemain depan Spanyol bernomor punggung 10 Dani Olmo merayakan gol bunuh diri Prancis dan gol kedua Spanyol setelah tendangannya selama pertandingan semifinal UEFA Euro 2024 antara Spanyol dan Prancis di Munich Football Arena di Munich pada 9 Juli 2024. (Foto oleh FRANCK FIFE / AFP) (FRANCK FIFE / AFP)

Baca juga: Bukan Voucher Keberuntungan, Inilah Bekal Kepepet Inggris Kalahkan Spanyol di Final Euro 2024

Sementara itu, dari kubu Inggris jelas sosok Jude Bellingham juga menjadi salah satu pemain yang paling dinanti-nati aksinya.

Jude Bellingham sendiri baru mencetak dua gol di ajang Euro 2024.

Namun peran Bellingham di Inggris sangat krusial.

Ia menjadi otak di balik permainan Inggris di ajang Euro 2024 ini.

Kini jelang pertandingan final Euro 2024, penyerang Spanyol Dani Olmo pun memberikan reaksi soal Jude Bellingham.

Dikatakan Dani Olmo, dirinya sama sekali tidak takut dengan sosok Bellingham di pertandingan esok.

"Untuk menjadi juara, Anda harus menghadapi yang terbaik," ujar Dani Olmo dikutip dari AS, Jumat (12/7/2024).

"Lawan kami saat ini adalah Inggris dan kami siap."

"Mereka mencetak gol pada menit akhir, itu menunjukkan kalau kami harus siap 100 persen," ujarnya.

Selebrasi Jude Bellingham setelah mencetak gol pada pertandingan Inggris melawan Serbia Grup C Euro 2024 di Veltins Arena, Jerman, Senin (17/6/2024). Timnas Inggris menang 1-0.
Selebrasi Jude Bellingham setelah mencetak gol pada pertandingan Inggris melawan Serbia Grup C Euro 2024 di Veltins Arena, Jerman, Senin (17/6/2024). Timnas Inggris menang 1-0. (Twitter @England)

Lebih lanjut, Dani Olmo pun memberikan psywar kepada Jude Bellingham jelang pertandingan final.

"Saya enggak takut (Bellingham)," tegas Dani Olmo.

"Bellingham adalah titik referensi, sepak bola dimainkan melalui kakinya."

"Dia selalu memegang peranan sentral."

"Dia adalah pemain yang harus diperhitungkan, tetapi saya tidak takut siapapun," tegasnya.

Kemudian Dani Olmo juga mengaku optimis bisa meraih gelar juara di ajang Euro 2024 ini.

Menurutnya, Spanyol telah menganalisis permainan lawan dan diyakini bisa mengalahkan Inggris di laga nanti.

"Kami harus berusaha. Di kompetisi seperti ini Anda tidak bisa menang tanpa usaha," kata Dani Olmo.

"Kami tahu pertandingan melawan Prancis begitu panjang. Kami bersiap untuk segalanya, kami tahu caranya untuk bangkit," tutupnya.

Jadwal Final Euro 2024

Spanyol vs Inggris

Hari& Tanggal: Senin, 15 Juli 02.00 WIB

Venue: Stadion Olympiastadion Berlin

Live: RCTI & Vision+

Rekap Hasil & jadwal Semifinal Euro 2024

  • Rabu, 10 Juli 2024

Spanyol 2-1 Prancis

  • Kamis, 11 Juli 2024

Belanda 1-2 Inggris

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Arsenal
13
7
4
2
26
14
12
25
3
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
3
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
5
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas