Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Klasemen Liga Italia Hari Ini - Tim Jay Idzes Makin Terbenam, AC Milan Masih di Luar 5 Besar

Update hasil klasemen Liga Italia, Minggu 1 Desember 2024, kekalahan Venezia buat Jay Idzes makin tenggalam di dasar, AC Milan belum tembus 5 besar.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Klasemen Liga Italia Hari Ini - Tim Jay Idzes Makin Terbenam, AC Milan Masih di Luar 5 Besar
AFP/GABRIEL BOUYS
Pemain depan Inter Milan asal Iran #99 Mehdi Taremi berebut bola dengan bek Venezia Indonesia #04 Jay Idzes selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter Milan dan Venezia FC di stadion San Siro di Milan, pada 3 November 2024. (Photo by GABRIEL BOUYS / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Rekap Hasil dan Klasemen Liga Italia  giornata (pekan) 14 menyuguhkan tiga pertandingan pada Sabtu (30/11/2024) hingga Minggu (1/12/2024) dini hari WIB.

Tim-tim seperti Bologna, AC Milan dan Venezia mencoba meraih kemenangan demi memperbaiki posisi mereka di tabel klasemen.

Laga pertama menyajikan duel Como 1907 menantang AC Milan KW, alias AC Monza.

Como 1907, klub milik Hartono Bersaudara yang merupakan konglomerat Indonesia, kebagian jatah menjamu Monza di Stadion Giuseooe Sinigaglia.

Hasilnya adalah mereka meraup satu poin usai ditahan imbang dengan skor 1-1. Padahal Como sempat unggul lebih dulu berkat gol sundulan Yannik Engelhardt pada menit ke-36.

Masuk babak kedua, kemenangan mereka buyar gara-gara pemainnya sendiri, Nico Paz.

Pemain timnas Argentina itu divonis melakukan handball di kotak penalti setelah tangannya mengenai bola hasil tandukan Pablo Mari.

Berita Rekomendasi

Gianluca Caprari pun maju sebagai eksekutor Monza dan berhasil nyekor. Kedudukan imbang tak berubah sampai terdengar bunyi panjang peluit.

Hasil ini membuat kedua tim gagal keluar dari zona degradasi.

Como menduduki tangga ke-18 klasemen sambil mengantongi 11 poin. Adapun Monza menempati posisi lebih rendah di tangga ke-19 dengan raihan 10 angka.

Beralih ke laga lain, Jay Idzes gagal menghindarkan Venezia dari kekalahan saat mendatangi markas Bologna.

Bek Timnas Indonesia itu terlibat selama 90 menit dalam kekalahan 0-3 bagi tim tamu.

Baca juga: Sorotan Hasil Liga Italia: AC Milan Copas Rekor 2 Dekade, Paulo Fonseca Malah Kurang Sreg

Menariknya, dua dari tiga gol yang bersarang ke gawang Venezia tercipta lewat tendangan penalti. Petaka Venezia diawali eksekusi Don Ndoye pada menit ke-21.

Masuk menit ke-69, mereka kembali dihukum penalti dan dikonversi menjadi gol oleh Riccardo Orsolini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas