Dianggap Berani Abaikan Lionel Messi, Bintang Muda Manchester United Langsung Bertindak
Pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho menjawab tudingan dirinya mengabaikan Lionel Messi saat di Copa America 2024 lalul
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
Selain itu, ia juga menghubungkan aksi Garnacho tersebut dengan hal lain.
Sebagaimana diketahui, Alejandro Garnacho sangat mengagumi Cristiano Ronaldo.
Akun @UTDKara yakin tindakan Garnacho yang dianggap mengabaikan Messi adalah bagian dari kesukaannya kepada Ronaldo.
Alejandro Garnacho akhirnya tahu terkait unggahan tersebut.
Ia pun langsung memberikan balasan di kolom komentar akun tersebut.
Pemain berusia 20 tahun ini mengunggah foto dirinya merayakan kemenangan Argentina bersama Messi.
Tak hanya itu, Garnacho merangkul La Pulga yang masih mengenakan rompi pemain cadangan.
Garnacho sembari membubuhkan dua emoticon yang menggambarkan perasaannya.
"Alejandro Garnacho mengabaikan Lionel Messi,"
"Dia adalah seorang penggemar Cristiano Ronaldo yang baik," tulis akun @UTDKara dalam captionnya.
Jawaban yang diberikan Garnacho itu sontak mendapat respons besar dari netizen.
Mereka mendukung tindakan Garnacho yang memberikan pelajaran kepada akun tersebut.
(Tribunnews.com/Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.