Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Reaksi Messi Lihat Hasil Kontroversi Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024, La Pulga: Insolito!

Lionel Messi turut memberikan reaksi setelah melihat laga kontroversi Timnas Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024, Rabu (24/7/2024) malam WIB.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Reaksi Messi Lihat Hasil Kontroversi Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024, La Pulga: Insolito!
Instagram @leomessi
Lionel Messi menjadi pesepak bola tersukses sepanjang sejarah dengan raihan 45 trofi di level klub dan negara. Lionel Messi turut memberikan reaksi setelah melihat laga kontroversi Timnas Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024, Rabu (24/7/2024) malam WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Lionel Messi turut memberikan reaksi setelah melihat laga kontroversi Timnas Argentina vs Maroko di Olimpiade 2024, Rabu (24/7/2024) malam WIB.

Duel Argentina vs Maroko di Geoffroy-Guichard Stadium pada matchday pertama Grup B Olimpiade 2024 sebenarnya berakhir dengan skor 2-2.

Dua gol Maroko dicetak oleh Soufiane Rahimi (45' dan 51').

Sedangkan gol Argentina diukir oleh Guiliano Simeone (68') dan Christian Medina (90+16').

Nahas, gol penyama kedudukan Argentina lewat Christian Medina dianulir oleh wasit.

Para suporter Maroko yang tak terima atas gol terakhir itu turut melempari botol ke lapangan.

Tak hanya itu, flare juga turut dilempar ke area bangku cadangan Argentina.

Gelandang Maroko #14 Oussama Targhalline, penyerang Argentina #09 Julian Alvarez, bek Maroko #11 Zakaria El Ouahdi, dan gelandang Maroko #18 Amir Richardson berebut bola dalam pertandingan sepak bola Grup B putra antara Argentina dan Maroko selama Olimpiade Paris 2024 di Stadion Geoffroy-Guichard di Saint-Etienne pada 24 Juli 2024. (Foto oleh Arnaud FINISTRE / AFP)
Gelandang Maroko #14 Oussama Targhalline, penyerang Argentina #09 Julian Alvarez, bek Maroko #11 Zakaria El Ouahdi, dan gelandang Maroko #18 Amir Richardson berebut bola dalam pertandingan sepak bola Grup B putra antara Argentina dan Maroko selama Olimpiade Paris 2024 di Stadion Geoffroy-Guichard di Saint-Etienne pada 24 Juli 2024. (Foto oleh Arnaud FINISTRE / AFP) (Arnaud FINISTRE / AFP)
BERITA TERKAIT

Ditambah dengan beberapa oknum fan sempat turun ke lapangan.

Kondisi yang mulai tak kondisif, membuat wasit Glenn Nyberg memutuskan untuk menunda laga.

Di sisi lain, wasit juga turut mengecek VAR.

Baca juga: Hasil Sepak Bola Olimpiade 2024: Drama Argentina Kalah dari Maroko, Spanyol Gilas Uzbekistan

Namun, sebelum keputusan diambil, wasit meminta seluruh penonton untuk meninggalkan stadion.

Lebih dari 1 jam laga dihentikan, wasit akhirnya memberikan keputusan final.

Wasit Glenn Nyberg memutuskan untuk meniup peluit panjang dan memberikan skor akhir 2-1 untuk Maroko.

Atas hasil ini, Maroko bertengger di runner-up, di bawah Irak. Sedangkan Argentina lengser ke posisi ketiga di Grup B Olimpiade 2024 cabang olahraga sepak bola.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas