Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Resmi Gabung PSIS, Eks Persib Bandung Langsung Disambut Persaingan Ketat

Kedatangan Zalnando langsung disambut persaingan yang ketat, siapa saja? baca lengkap di artikel ini, sekarang!

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Resmi Gabung PSIS, Eks Persib Bandung Langsung Disambut Persaingan Ketat
PSIS.co.id
Pemain bek-kiri Zalnando resmi bergabung dengan PSIS Semarang untuk pertandingan Liga 1 musim 2024/2025. 

TRIBUNNEWS.COM - PSIS Semarang resmi memperkenalkan Zalnando sebagai rekrutan terbaru dalam bursa transfer menjelang pertandingan Liga 1 musim 2024/2025, Selasa (6/8/2024).

Mahesa Jenar meminjam jasa Zalnando dari tim juara bertahan Liga 1, Persib Bandung.

Dengan demikian, pemain bek-kiri itu bakal menjadi salah satu opsi pelatih Gilbert Agius dalam meracik strategi.

Sebelumnya, PSIS Semarang sendiri telah memiliki beberapa opsi pemain di posisi Zalnando.

Mereka adalah jebolan skuad kategori umur Timnas Indonesia seperti, Habil Akbar, Bahril Fahreza, hingga Haykal Alhafiz.

Lantas dengan datangnya Zalnando, bakal menghadirkan persaingan yang ketat untuk berebut posisi utama tim PSIS Semarang.

Zalnando PSIS Semarang
Pemain bek-kiri Zalnando resmi bergabung dengan PSIS Semarang untuk pertandingan Liga 1 musim 2024/2025.

Tentu fakta tersebut tentu bakal berimbas dengan kematangan skuad inti maupun pelapis dari PSIS Semarang.

Berita Rekomendasi

Sejalan dengan itu, Gilbert Agius juga percaya bahwa Zalnando dapat bersaing di tim PSIS Semarang.

"Kami gembira Zalnando bergabung dengan PSIS," buka Gilbert Agius dilansir melalui laman klub (6/8/2024).

"Dia akan membantu PSIS untuk terus melakukan improvisasi," sambung manajer coach PSIS itu.

"Terutama di posisi bek-kiri, bakal hadir persaingan menarik, karena banyak opsi."

Baca juga: Liga 1 - Alasan Mendalam Pedro Dias Sepakat Gabung Persija Jakarta

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius berbincang dengan asisten pelatih Eko Purjianto selama musim pertandingan Liga 1 2023/2024.
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius berbincang dengan asisten pelatih Eko Purjianto selama musim pertandingan Liga 1 2023/2024. (PSIS.co.id)

Gilbert berharap Zalnando dapat membawa tim berprestasi untuk pertandingan musim ini.

"Saya harap Zalnando juga bisa membuktikkan bahwa ia merupakan pilihan yang tepat untuk membantu PSIS di Liga 1 musim ini," kata Gilbert.

Ini merupakan kesempatan pemain berusia 27 tahun itu mendapatkan penampilan rutin setelah tersingkirkan imbas cedera patah kaki pada musim 2021/2022.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas