Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Resmi Lengkapi Kuota 8 Pemain Asing Liga 1, Kiper Asing Asal Brasil Jadi Rekrutan Terbaru

Persija Jakarta resmi melengkapi kuota 8 pemain asing ungtuk mengarungi kompetisi Liga 1 2024-2025.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Persija Resmi Lengkapi Kuota 8 Pemain Asing Liga 1, Kiper Asing Asal Brasil Jadi Rekrutan Terbaru
Dok. Persija
Persija lengkapi kuota 8 pemain asing, perkenalkan rekrutan anyar kiper asal Brasil, Carlos Eduardo, pada Sabtu (10/8/2024). 

"Kehadiran kiper baru merupakan cara kami untuk terus mempersolid kekuatan tim di musim ini."

"Sekarang Persija sudah memiliki depalan pemain asing yang akan menopang kekuatan skuad lokal."

"Saya berharap Persija bisa mengakhiri musim ini sesuai target," ungkapnya.




Ya, salah satu PR besar Persija selama pramusim gelaran Piala Preisiden 2024 kemarin adalah di sektor pertahanan.

Ya, Persija memang lolos ke semifinal Piala Presiden 2024 lalu.

Namun, secara hasil, performa Persija masih banyak yang harus dievaluasi.

Tercatat, armada Carlos Pena itu kalah tiga laga beruntun dan kebobolan sembilan gol pada lima laga yang dimainkan.

BERITA TERKAIT

Dengan haridnya Eduardo diharapkan lubang besar dari Macan Kemayoran tersebut bakal teratasi.

Kini, Eduardo resmi melengkapi kuota 8 pemain asing Persija Jakarta.

Sebelumnya, sudah ada tujuh pemain asing di Persija yakni Ondrej Kudela (Ceko), Maciej Gajos (Polandia), Ramon Bueno (Spanyol), Ryo Matsumura (Jepang), Marko Simic (Kroasia), Gustavo Almeida (Brazil), dan Pedro Dias (Brazil).

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas