Klasemen Liga 1 2024/2025 Terbaru: Borneo FC Tempel PSM di Pucuk, Persis Solo Nelangsa
Inilah klasemen Liga 1 2024/2025 terbaru per Sabtu (17/8/2024) malam WIB. Hasilnya, Borneo FC memimpin dan Persis Solo nelangsa.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Instagram @psisofficial
Aksi bek PSIS Semarang, Alfreandra Dewangga menghadapi penyerang Persis, Karim Rossi di Liga 1, pada Sabtu (17/8/2024) malam WIB. Selain PSIS Semarang, Borneo FC juga mendapatkan hasil yang serupa pada hari ini, Sabtu (17/8).
Selain PSIS Semarang, Borneo FC juga mendapatkan hasil yang serupa pada hari ini, Sabtu (17/8).
Borneo FC berhasil mencuri poin di kandang Arema FC di Stadion Soepriadi, Blitar dengan skor 2-0.
Dua gol Borneo FC itu dicetak oleh Christophe Nduwarugira (53') dan Terens Puhiri (70').
Raihan 3 poin penuh ini turut mengantarkan Borneo FC berada di puncak klasemen sementara, sejajar dengan PSM Makassar (6 poin).
Rekap Hasil Liga 1 2024/2025
Sabtu, 17 Agustus 2024
Arema FC 0-2 Borneo FC
Persis Solo 0-1 PSIS Semarang
Top Skor Liga 1 2024/2025
Berita Rekomendasi
1. Gustavo Almeida (Persija - 3 gol
2. Nermin Haljeta (PSM) - 3 gol
3. David da Silva (Persib) - 2 gol
4. Privat Mbarga (Bali United) - 2 gol
(Tribunnews.com/Ali)