Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gerak Cepat PSIS Semarang Tambal Pos Lini Depan, Brandao Jadi Andalan di Liga 1

PSIS Semarang menunjuk Evandro Brandao sebagai pengganti Sudi Abdallah yang mengalami cedera lutut parah saat melawan Persita Tangerang.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Gerak Cepat PSIS Semarang Tambal Pos Lini Depan, Brandao Jadi Andalan di Liga 1
Instagram Evandro Brandao
Evandro Brandao didatangkan PSIS Semarang untuk menggantikan Sudi Abdallah yang mengalami cedera parah. 

TRIBUNNEWS.COM - PSIS Semarang bergerak cepat mencari bomber baru untuk mengarungi Liga 1 musim ini.

Pasalnya PSIS mesti merelakan salah satu penyerangnya, Sudi Abdallah, absen panjang.

Kepastian absennya Sudi diakibatkan cedera parah yang menerpa pemain asal Burundi tersebut.

Sudi Abdallah mengalami cedera lutut yang membuatnya absen dari Liga 1 musim ini.

Padahal penampilan sang pemain sukses mencuri perhatian pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius.

Namun tim berjuluk Mahesa Jenar ini tak berpangku tangan begitu saja.

Mereka bergerak cepat mencari pengganti Sudi untuk mengarungi Liga 1.

BERITA TERKAIT

PSIS Semarang akhirnya menjatuhkan pilihan kepada sosok Evandro Brandao.

Pemilihan Brandao juga sudah mendapatkan restu dari sang pelatih.

Baca juga: PSIS Vs PSBS Biak: Barnabas Sobor Tandai Dua Pemain Kunci PSIS Semarang

Skuad PSIS Semarang di laga pramusim songsong Liga 1 2024/2025.
Skuad PSIS Semarang di laga pramusim songsong Liga 1 2024/2025. (Instagram @psisfcofficial)

Eks pemain RANS Nusantara ini langsung didaftarkan sebagai pemain baru PSIS.

Ia langsung menjalani latihan untuk mencapai tingkat kebugaran yang diinginkan.

Namun Brandao masih belum berlatih bersama rekan-rekan barunya.

Brandao melakukan latihan mandiri ditemani tim pelatih Mahes Jenar.

"Evandro sudah lolos pemeriksaan medis, tapi saya belum tahu apakah dia sudah bisa dimainkan karena KITAS belum keluar," ujar Gilbert Agius dikutip dari Tribun Jateng.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas