Tukar Guling Pemain Chelsea dengan Man United, The Blues Siapkan Paket Demi Jadon Sancho
Pemain Manchester United, Jadon Sancho yang hendak dijual klub, Chelsea menaruh minat, Juventus bersiap menyalip The Blues.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dan Chelsea terlibat tukar guling yang penuh ambisi dalam transfer pemain musim panas Liga Inggris.
Hal itu terjadi jelang penutupan transfer pemain Liga Inggris di akhir Agustus.
Dua klub yang berada dalam masa transisi itu tengah tertatih-tatih itu punya segudang permasalahan dalam skuad mereka, tetapi juga punya segelintir pemain yang selayaknya didepak dari tim.
Nama Jadon Sancho bukanlah hal yang baru, sejak berkonflik dengan Erik ten Hag ia kesulitan mendapat menit bermain di Manchester United.
Bahkan harus menjalani masa peminjaman ke Dortmund.
Pemain jebolan akademi Manchester City seakan tidak memiliki masa depan di Manchester United era kepelatihan Erik ten Hag.
Dia bahkan sudah melawatkan dua pertandingan awal Liga Inggris musim ini.
Baca juga: Terungkap, Alasan Jadon Sancho Absen saat Manchester United Pecundangi Fulham
Alih-alih ingin mendepat Jadon Sancho, hingga saat ini belum ada klub yang mengajukan penawaran untuk menebus dari Man United.
Sementara di kubu Chelsea, nama Raheem Sterling juga menjadi perbincangan hangat karena tidak masuh dalam rencana Enzo Maresca awal musim ini.
Menurut Sportbible, Enzo Maresca mengakui bahwa Stertling dan rekan setimnya di Inggris, Ben Chilwell akan kesulitan mendapatkan menit bermain musim ini.
Hal itu tidak terlepas dari banyaknya pemain Chelsea yang berdatangan pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Termasuk Joao Felix yang Kembali dari Atletico Madrid.
Satu permasalahan yang harus dihadapi klub penawaran terhadap ketiga pemain di atas adalah gaji mereka yang terlalu mahal.
Namun, menurut laporan Gianluca Di Marzio yang terbaru, Chelsea mengusulkan tukar guling pemain dengan Manchester United untuk dapat melepas Jadon Sancho ke London Barat.
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chelsea akan menyiapkan paket Raheem Sterling dan Chilwell dalam tawaran mereka guna menghindari pembayaran biaya transfer Jadon Sancho.
Cara Chelsea dengan menawarkan Ben Chilwell dalam paket penjualan karena mengentahui kebutuhan Manchester United.
Klub asuhan Erik ten Hag kabarnya tengah mencari bek kiri untuk menambal posisi yang kerap ditinggal Luke Shaw karena cedera.
Ambisi Chelsea untuk mendatangkan Jadon Sancho dengan cara di atas ternyata mengundang klub Eropa lainnya untuk bersaing.
Yakni Juventus, si Nyonya Tua dari Italia.
Juventus ingin mengontrak pemain berusia 24 tahun tersebut dengan status pinjaman.
Patut ditunggu apakah akan terealisasi rencana tukar guling dari Chelsea di penghujung musim panas ini.
(Tribunnews.com/Sina)