Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSSI Kebut Investigasi Pertandingan Aceh Vs Sulteng di PON 2024: Wasit Eko Ikut Diperiksa

Wasit Eko terlihat kerap memberikan keuntungan bagi tim Aceh hingga akhirnya membuat pemain belakang Sulteng kesal dan melayangkan pukulan ke wajahnya

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in PSSI Kebut Investigasi Pertandingan Aceh Vs Sulteng di PON 2024: Wasit Eko Ikut Diperiksa
Tribunnews/Abdul Majid
Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat diwawancarai usai menghadiri rapat dengan Komisi X terkait proses pemain naturalisasi di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Selasa (17/9/2024). 

PSSI Kebut Investigasi Pertandingan Aceh vs Sulteng: Wasit Eko Ikut Diperiksa

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi membeberkan bahwa timnya kini terus melakukan investigasi terkait pertandingan yang mempertemukan Aceh vs Sulawesi Tengah pada PON XXI Aceh-Sumut.

Seperti diketahui, dalam ajang tersebut diduga terjadi pengaturan pertandingan yang dilakukan oleh wasit Eko Agus Sugih Harto.

Wasit Eko terlihat kerap memberikan keuntungan bagi tim Aceh hingga akhirnya membuat pemain belakang Sulteng kesal dan melayangkan pukulan ke wajahnya.

Insiden tersebut pun membuat Ketua Umum PSSI, Erick Thohir geram dan langsung membuat tim investigasi. Sekjen PSSI, Yunus Nusi menyiratkan PSSI jga memeriksa sang wasit dan hasil pemeriksaan segera diumumkan.

“Ya, kemarin Pak Ketum (PSSI/Erick Thohir) sudah menerbitkan SK investigasi PON cabor bola, beberapa anggota termasuk saya kemarin ke sana, dipimpin oleh Ali Mukartono sebagai ketua investigasinya sampai lusa nanti,” kata Yunus Nusi di Gedung Nusantara I DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (17/9/2024).

Berita Rekomendasi

“Secepat mungkin tim investigasi hasilnya akan diberikan ke Ketua Umum, termasuk sanksi yang akan diberikan,”

“Semua telah terhimpun dari tim investigasi. Sementara juga tim investigasi bekerja di Aceh dan ada beberapa rekomendasi dan beberapa pihak yang mendapatkan sanksi,” terangnya.

Soal sanksi, Yunus Nusi enggan membeberkan lebih dulu. 

Yunus Nusi hanya memastikan bakal ada sanksi berat apabila terbukti wasit Eko bermain.

Pun dengan pemain Sulteng, Muhammad Rizki yang memukul wasit Eko sampai terkapar.

“Nanti investigasi disampaikan oleh ketua atau oleh Pak Ketum, saya tidak mau melangkahi tim investigasi,” ujar Yunus Nusi.

Salah satu temuan investigasi yakni ternyata nama wasit Eko Agus tidak ada pada line up laga Aceh vs Sulteng.

Sebelum pertandingan dimulai dalam line up tertera wasit yang bertugas adalah Achmad Hafid Hilmi, namun ketiga pertandingan dipimpin oleh wasit Eko Agus.

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas