Prediksi Skor Inter Milan vs AC Milan: Jabatan Paulo Fonseca Terancam, Rossoneri Wajib Menang
Prediksi skor Inter Milan vs AC Milan dalam lanjutan matchday kelima Liga Italia. Jabatan Paulo Foncesa terancam, Rossoneri wajib menang.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Hasil itu berbanding terbalik dengan rivalnya, AC Milan.
Mereka baru sekali memetik kemenangan dari 5 laga, 2 imbang dan 2 kalah.
Bahkan AC Milan dipermalukan di depan pendukungnya sendiri dengan kalah 1-3 atas Liverpool di Liga Champions.
Perbandingan jauh dari performa kedua tim, Inter Milan tentu lebih dijagokan menang.
Sejumlah bursa prediksi skor pun kompak menempatkan Inter Milan sebagai pemenangnya.
Berikut prediksi skor yang dilengkapi dengan susunan pemain hingga head to head kedua kesebelasan.
Prediksi Skor Inter vs AC Milan
Thehardtackle: Inter 2-0 AC Milan
Sportskeeda: Inter 2-1 AC Milan
Sportsmole: Inter 2-1 AC Milan
Statistik Kunci
- Inter telah memenangkan enam pertandingan terakhirnya melawan AC Milan di semua kompetisi.
- Inter Milan tidak terkalahkan di semua kompetisi musim ini.
- AC Milan baru meraih satu kemenangan di semua kompetisi musim ini.
- AC Milan terakhir kali memenangi Derby Milan pada September 2022.
Kondisi Tim
Inter Milan hampir memiliki kekuatan penuh menjelang derby, dengan Tajon Buchanan sebagai satu-satunya personel yang absen.
Inzaghi juga bisa menurunkan Federico Dimarco setelah absen dalam pertandingan Manchester City karena masalah otot.
Sebaliknya, Milan memiliki daftar panjang pemain bintang yang cedera dan tidak dapat dipanggil oleh Fonseca.
Seperti Ismael Bennacer, Alessandro Florenzi, Malick Thiaw, dan Marco Sportiello karena cedera.
Prediksi Susunan Pemain
- Inter Milan (3-5-2):
Sommer; Pavard, Acerbi, Bastoni; Dumbries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Martinez.
- AC Milan (4-2-3-1):