Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga Italia: Jay Idzes Terancam Gagal Lawan Dybala di Laga AS Roma vs Venezia

Jay Idzes terancam gagal bersua Paolo Dybala saat Venezia bertandang ke markas AS Roma pada akhir pekan ini di Stadion Olimpico, Minggu (29/9/2024).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Liga Italia: Jay Idzes Terancam Gagal Lawan Dybala di Laga AS Roma vs Venezia
Filippo MONTEFORTE / AFP
Penyerang AS Roma asal Argentina Paulo Dybala memberi isyarat selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Juventus pada 5 Maret 2023 di stadion Olimpiade di Roma. Filippo MONTEFORTE / AFP 

Jika pemulihannya perlu waktu sampai berhari-hari, hal ini bisa membuat dirinya tak bisa tampil melawan Venezia.

Ya, AS Roma dijadwalkan akan kembali bertanding pada Minggu (29/9) dalam laga bertajuk giornata keenam Liga Italia melawan tim promosi, Venezia.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Eropa: Tottenham Panaskan Persaingan Papan Atas, AS Roma Sehati dengan MU

Aksi pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes saat debut di Serie A pada laga Fiorentina vs Venezia, Minggu (26/8/2024) malam WIB.
Aksi pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes saat debut di Serie A pada laga Fiorentina vs Venezia, Minggu (26/8/2024) malam WIB. (Instagram @jayidzes)

Laga itu semula bisa menjadi kesempatan bagi pemain Timnas Indonesia Jay Idzes untuk menguji kemampuannya sekaligus menambah pengalaman melawan pemain elit seperti Dybala.

Seperti diketahui, Jay Idzes rutin menjadi starter untuk timnya Venezia. Dari lima laga ia hanya absen sekali, yakni di laga perdana karena akumulasi kartu. Setelah itu ia selalu jadi pilihan utama skuad.

Namun dengan kondisi cederanya sang lawan saat ini, pertemuan Jay Idzes vs Dybala kini terancam gagal.

Disisi lain, hal ini tentu disambut dengan gembira bagi pendukung Venezia karena kekuatan Roma jelas akan berkurang.

Berita Rekomendasi

Saat ini kedua tim sama-sama baru memetik satu kemenangan dari lima laga yang dijalani. 

Roma kini duduk di peringkat kesembilan dengan mengumpulkan enam poin, hasil satu kemenangan dan tiga kali seri.

Sedangkan Venezia, terpaut dua poin dari Roma, namun memiliki peringkat jauh dibawah, posisi 18 klasemen setelah imbang satu kali dan menang satu kali dari lima laga.

Patut dinantikan perkembangan cedera yang didapat Paolo Dybala. Duel AS Roma vs Venezia digelar di Stadion Olimpico pada Minggu (29/9/2024) pukul 20.00 WIB.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
17
12
2
3
26
12
14
38
2
Atalanta
16
12
1
3
39
17
22
37
3
Inter Milan
15
10
4
1
40
15
25
34
4
Lazio
17
11
1
5
32
24
8
34
5
Fiorentina
15
9
4
2
28
11
17
31
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas