Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor & Line-up Madura United vs Persib: David da Silva Kembali, Maung Bandung Unggul

Simak di sini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Madura United vs Persib Bandung, Sabtu (28/9/2024) besok. Baca selengkapnya.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Prediksi Skor & Line-up Madura United vs Persib: David da Silva Kembali, Maung Bandung Unggul
Instagram Persib Bandung
Pemain Persib Bandung Dimas Drajad berpelukan dengan para pemain lainnya seperti Marc Klok saat merayakan gol dalam pertandingan melawan Persija Jakarta di pekan ke-6 Liga 1 2024/2025. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah prediksi skor dan susunan pemain pertandingan pekan ke-7 Liga 1 2024/2025 antara Madura United vs Persib Bandung, Sabtu (28/9/2024).

Duel Madura United vs Persib akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, kick-off 19.00 WIB.

Berdasarkan performa terakhir, Persib jauh diunggulkan dari Madura United di laga kali ini.

Pasalnya tim kecintaan Kota Kembang belum terkalahkan dalam enam partai terakhir.

Persib mengantongi masing-masing tiga hasil imbang dan kemenangan.

Atas catatan tersebut, Persib berhak bertengger di podium ke-3 klasemen Liga 1.

Maung Bandung terpaut dua poin atas Persebaya Surabaya dan PSM Makassar yang berurutan di puncak klasemen.

Dimas Drajad merayakan gol bersama Marc Klok dalam pertandingan pekan ke-6 Liga 1 2024/2025 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (23/9/2024)
Dimas Drajad merayakan gol bersama Marc Klok dalam pertandingan pekan ke-6 Liga 1 2024/2025 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (23/9/2024) (Persib.co.id)
Berita Rekomendasi

Sementara itu, Madura United dilanda performa buruk pada awal musim ini.

Tim yang menjadi penantang Persib di partai final Championship Liga 1 musim lalu, telah menuai empat kali kekalahan dan dua kali hasil imbang.

Maka Madura United pun terdepak ke urutan dasar klasemen (18).

Nasib Madura United juga diperkirakan tetap seperti ini karena belum ada gebrakan dari manajemen.

Baca juga: Klasemen ASEAN Club Championship: Wakil Liga 1 Beda Nasib, PSM Berjaya, Borneo Ambruk

Yap, manajemen Laskar Sappe Kerap belum menunjuk pelatih pengganti selepas berpisah dengan Widodo Cahyono Putro pada pekan ke-4 lalu.

Madura United saat ini hanya ditangani oleh Rakhmat Basuki selaku caretaker.

Rakhmat Basuki-pun belum bisa membawa Madura United bangkit, dengan hanya menuai satu poin di dua laga terakhir.

Maka Madura United bisa menjadi santapan empuk Persib Bandung di pekan ini.

Terlebih Persib akan menyambut kedatangan striker andalan, David da Silva.

Yap, top skor Liga 1 musim lalu ini kembali ke latihan usai dibekap cedera lama.

Penampakan David da Silva mulai terlihat dalam sesi latihan di Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu (25/9/2024) sore WIB.

Sebelumnya, David menderita cedera di area pinggul saat partai pekan ke-2 Liga 1 2024/2025 lalu.

Akibatnya, kolektor 30 gol musim lalu itu harus menepi selama empat pekan atau lebih dari satu setengah bulan.

David da Silva Persib Bandung 26/9
Striker asal Brasil David da Silva dalam sesi latihan tim di SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu 25 September 2024 sore.

Kini, David pun telah kembali ke latihan tim Persib Bandung.

Pelatih Persib Bojan Hodak juga membuka opsi striker 34 tahun tampil pada laga terdekat.

"David kini sudah kembali berlatih," buka David dilansir laman klub.

"Mungkin dia akan pergi bersama kami ke Madura," sambung pelatih asal Kroasia itu.

"Tapi akan lihat dulu sejauh mana saya bisa mendorongnya untuk bermain," kata Bojan setelah sesi latihan.

Tentu kembalinya David da Silva bakal menambah kekuatan Persib Bandung.

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak dalam sesi konferensi pers usai mengalahkan Persija Jakarta dalam pertandingan pekan ke-6 Liga 1 2024/2025, Senin (23/9/2024).
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak dalam sesi konferensi pers usai mengalahkan Persija Jakarta dalam pertandingan pekan ke-6 Liga 1 2024/2025, Senin (23/9/2024). (Persib.co.id)

Prediksi Skor

Dengan berbagai keunggulan performa hingga kembalinya David da Silva, maka pertandingan kali ini Persib dijagokan sebagai pemenangan.

Tribunnews memperkirakan skor 0-2 mewarnai kemenangan Persib atas Madura United.

Prediksi Susunan Pemain

Meski David da Silva membuka opsi untuk tampil, namun sedikit diragukan apakah Bojan Hodak menurunkannya sejak menit awal.

Paling masuk akal Bojan baru memberi David da Silva sebagai pemain pengganti.

Dengan demikian, untuk susunan pemain Persib diperkirakan masih serupa ketika David absen.

Selain itu, di posisi lini tengah juga terdapat perubahan karena Marc Klok menerima skorsing kartu merah.

Berikut susunan pemain Madura United vs Persib Bandung selengkapnya:

Madura United (4-4-2)

Line-up: Dida (GK); Frank Sokoy, Christian Rontini, Pedro Monteiro, Koko Ari Araya; Lulinha, Ilhamsyah, Jordy Wehrmann, Arsa Ahmad; Maxuel Silva, Hanis Saghara

Persib Bandung (4-3-3)

Line-up: Kevin Ray Mendoza (GK): Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansyah; Tyronne del Pino, Dedi Kusnandar, Mateo Kocijan; Beckham Putra, Dimas Drajad, Ciro Alves

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas