Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Celtic, Ujian Tim Tamu Hadapi Keangkeran Signal Iduna Park

Prediksi skor Borrusia Dortmund vs Celtic dalam lanjutan matchday kedua Liga Champions 2024/2025. Misi tim tamu hapus keangkeran Signal Iduna Park.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Celtic, Ujian Tim Tamu Hadapi Keangkeran Signal Iduna Park
Sascha Schuermann / AFP
Para pemain Dortmund merayakan bersama para penggemarnya setelah pertandingan sepak bola divisi satu Bundesliga Jerman antara BVB Borussia Dortmund dan SC Freiburg di Dortmund, Jerman bagian barat pada 9 Februari 2024. Prediksi skor Borrusia Dortmund vs Celtic dalam lanjutan matchday kedua Liga Champions 2024/2025. Misi tim tamu hapus keangkeran Signal Iduna Park. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah prediksi skor Borrusia Dortmund vs Celtic dalam lanjutan matchday kedua Liga Champions 2024/2025.

Pertandingan Borussia Dortmund vs Celcia bakal berlangsung di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman pada Rabu (2/10/2024) pukul 02.00 WIB.

Celtic mendapatkan ujian berat pada laga kedua Liga Champions musim ini.

Pasalnya, Celtic akan menghadapi keangkeran markas Borussia Dortmund di Signal Iduna Park.

Namun Celtic memiliki rapor yang mentereng pada musim ini. 

Mereka belum merasakan kalah dalam 9 kali kemenangan beruntun. Mereka mengalahkan Slovan Bratislava 5-1 pada matchday pertama Liga Champions.

Selebrasi pemain Bourrusia Dortmund setelah Adeyemi mencetak gol. Hasil Bundesliga pekan 27, laga Der Klassiker Liga Jerman antara Bayern Munchen vs Dortmund berakhir dengan skor 0-2, Minggu (31/3/2024) dini hari WIB.
Selebrasi pemain Bourrusia Dortmund setelah Adeyemi mencetak gol. Hasil Bundesliga pekan 27, laga Der Klassiker Liga Jerman antara Bayern Munchen vs Dortmund berakhir dengan skor 0-2, Minggu (31/3/2024) dini hari WIB. (Instagram Borrusia Dortmund)

Meski begitu, membawa pulang 3 poin penuh di Signal Iduna Park juga bukan perkara enteng.

BERITA REKOMENDASI

Pasalnya, Dortmund miliki pendukung solid yang dikenal sebagai 'Tembok Kuning' yang menciptakan suasana yang semarak di Signal Iduna Park.

Alhasil, Signal Iduna Park serasa angker bagi tim yang bertanding di markas Dortmund tersebut.

Baca juga: Prediksi Skor Barcelona vs Young Boys di Liga Champions: Beda Kualitas, Blaugrana Jaminan 3 Poin

Bahkan, Borussia Dortmund mencatatkan rekor kandang 100 persen pada musim ini, mencetak 10 gol dan 4 kali kebobolan.

Tak hanya itu, Celtic juga memiliki rapor buruk saat berjumpa dengan tim Jerman di kompetisi Eropa.

Celtic tidak pernah menang dalam 14 pertemuan Liga Champions melawan tim Jerman, menderita 11 kekalahan.

Menanggapi hal itu, gelandang Dortmund, Pascal Gross berupaya akan melanjutkan tren apiknya di Signal Iduna Park.

"Bagi saya, pertandingan besok malam akan sangat istimewa," ucap Pascal Gross dikutip dari laman UEFA.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas