Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions: Aston Villa Menghentak, Unai Emery Obat Penawar Kegilaan Bayern Munchen

Berbagai hasil kejutan mewarnai laga matchday kedua Liga Champions, Kamis (3/10/2024), salah satunya kemenangan Aston Villa atas Bayern Munchen.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Champions: Aston Villa Menghentak, Unai Emery Obat Penawar Kegilaan Bayern Munchen
Marco BERTORELLO / AFP
Sosok Unai Emery yang kini melatih Aston Villa. Kemenangan atas Bayern Munchen seakan menjadi tanda bahwa Unai Emery layak dianggap sebagai obat penawar kegilaan Die Roten di babak penyisihan Liga Champions. 

TRIBUNNEWS.COM - Berbagai hasil kejutan mewarnai laga matchday kedua Liga Champions, Kamis (3/10/2024) dinihari, salah satunya kemenangan Aston Villa atas Bayern Munchen.

Aston Villa yang dilatih Unai Emery secara mengejutkan mampu membuat Bayern Munchen terkapar di Villa Park.

Berbekal status tuan rumah, Aston Villa mampu memanfaatkan hal tersebut untuk membalikkan mayoritas bursa prediksi yang menjagokan Bayern Munchen.

Gol telat Jhon Duran (79') yang disempurnakan penampilan gemilang Emiliano Martinez yang melakukan 7 penyelamatan gemilang dalam laga ini menjadi kunci kemenangan Aston Villa.

Aston Villa pun berhasil mengalahkan Bayern Munchen yang selama ini terkenal superior di fase penyisihan Liga Champions.

Kemenangan melawan Bayern Munchen pada laga ini otomatis mengandung banyak arti positif bagi Aston Villa.

Sebagaimana misal kemenangan atas Bayern Munchen menjadi raihan poin penuh kedua beruntun bagi Aston Villa.

Baca juga: Hasil Aston Villa 1-0 Bayern Munchen Liga Champions, Kemenangan Bersejarah The Villans

Bek Aston Villa asal Spanyol #14 Pau Torres (tengah) merayakan golnya bersama bek Aston Villa asal Brasil #03 Diego Carlos, tetapi gol tersebut dianulir setelah tinjauan VAR, selama pertandingan sepak bola tahap liga Liga Champions UEFA antara Aston Villa dan Bayern Munich di Villa Park di Birmingham, Inggris bagian tengah pada tanggal 2 Oktober 2024. (Foto oleh Darren Staples / AFP)
Bek Aston Villa asal Spanyol #14 Pau Torres (tengah) merayakan golnya bersama bek Aston Villa asal Brasil #03 Diego Carlos, tetapi gol tersebut dianulir setelah tinjauan VAR, selama pertandingan sepak bola tahap liga Liga Champions UEFA antara Aston Villa dan Bayern Munich di Villa Park di Birmingham, Inggris bagian tengah pada tanggal 2 Oktober 2024. (Foto oleh Darren Staples / AFP) (Darren Staples / AFP)
Berita Rekomendasi

Sebelum mengalahkan Bayern Munchen, Aston Villa sudah mencuri kemenangan dari kandang Young Boys pada laga perdana.

Raihan enam poin dari dua laga pembuka Liga Champions musim ini jelas menjadi hal positif bagi Aston Villa.

Apalagi Aston Villa baru comeback ke Liga Champions setelah sekian lama tidak berkompetisi di ajang tersebut.

Dilansir Squawka, kemenangan heroik ini juga membuat Aston Villa menghentikan tren unbeaten Bayern Munchen.

Bayern Munchen diketahui sempat menorehkan catatan tak terkalahkan yang cukup panjang di Liga Champions.

Khususnya di babak penyisihan di mana klub raksasa asal Jerman itu tak terkalahkan dalam 42 laga beruntun.

Catatan itu setidaknya dimulai sejak tahun 2017 dan bertahan hampir tujuh tahun sebelum dihentikan Aston Villa, dinihari tadi.

Skor akhir terlihat di layar setelah pertandingan babak 16 besar Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua FC Bayern Munich vs RB Salzburg di Munich, Jerman selatan pada 8 Maret 2022.
Skor akhir terlihat di layar setelah pertandingan babak 16 besar Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua FC Bayern Munich vs RB Salzburg di Munich, Jerman selatan pada 8 Maret 2022. (CHRISTOF STACHE / AFP)

Ternodainya rekor unbeaten Bayern Munchen di tangan Aston Villa jelas menjadi kebanggaan tersendiri bagi Unai Emery.

Pelatih asal Spanyol itu seakan mampu menjadi obat penawar dari kegilaan Bayern Munchen ketika berlaga di Liga Champions.

Perlu diketahui, jika sosok pelatih yang terakhir kali memberi noda kekalahan kepada Bayern Munchen di babak penyisihan Liga Champions adalah Unai Emery.

Momen bersejarah itu terjadi saat Unai Emery masih menangani PSG dengan mengalahkan Bayern Munchen dengan skor 3-0 pada tahun 2017 silam.

Sejak kekalahan itu, Bayern Munchen sudah tidak pernah kalah lagi sebelum akhirnya merasakan kehilangan poin melawan Aston Villa yang kebetulan juga dilatih Unai Emery.

Berkaca dari fakta tersebut, tak salah jika menyebut Unai Emery sebagai obat penawar dari kegilaan Bayern Munchen.

Dilansir Transfermarkt, catatan Unai Emery setiap kali melawan Bayern Munchen memang bukan kaleng-kaleng.

Dalam kariernya sebagai pelatih, Unai Emery sudah bertemu Bayern Munchen sebanyak lima kali, semuanya di Liga Champions.

Pertemuan pertama dan kedua Unai Emery melawan Bayern Munchen terjadi saat dirinya melatih PSG.

Tepat di babak penyisihan grup Liga Champions 2017/2018, Unai Emery membuat PSG meraih satu kemenangan dan satu kekalahan.

Lalu pada musim 2021/2022 tepatnya di babak perempat final, Unai Emery yang kala itu melatih Villarreal mampu menyingkirkan Bayern Munchen.

Lewat skor agregat 2-1 pada dua leg pertemuan, Villarreal sukses menumbangkan Bayern Munchen.

Dan teranyar Unai Emery kembali menciptakan keajaiban dengan membawa Aston Villa menumbangkan Bayern Munchen, dinihari tadi.

Raihan tiga kemenangan, satu hasil imbang dan satu kekalahan menjadi bukti Unai Emery benar-benar tahu cara mengalahkan Bayern Munchen di kompetisi Liga Champions.

Aston Villa kini naik ke posisi keenam dengan enam poin, sedangkan Bayern Munchen tertahan di urutan 15 dengan tiga poin.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas