Ada Maarten Paes, Skuad Timnas Indonesia Terbang ke Bahrain, Manajer: Pemain Dalam Kondisi Prima
Kiper andalan Timnas Indonesia ini sebelumnya dilaporkan mengalami cedera pergelangan tangan saat tampil bersama klubnya, FC Dallas.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Ada Maarten Paes di Skuad Timnas Indonesia, Terbang ke Bahrain Dini Hari, Manajer: Pemain Dalam Kondisi Prima
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Skuad Timnas Indonesia direncanakan bertolak dari Jakarta menuju Bahrain, Minggu (6/10/2024) dini hari WIB.
Mereka dijadwalkan terbang ke Bahrain melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten, pukul 00.40 WIB.
Dari daftar 27 pemain Timnas Indonesia yang tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Pelatih Skuad Garuda tetap menyertakan nama kiper Maarten Paes.
Baca juga: Mantan Dirtek Timnas Indonesia Soal Skuad Garuda Saat Ini: Naik Pesat Tapi Masih Jauh dari Eropa
Kiper andalan Timnas Indonesia ini sebelumnya dilaporkan mengalami cedera pergelangan tangan saat tampil bersama klubnya, FC Dallas.
Namun, Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, mengungkapkan jika para pemain Timnas Indonesia, khususnya yang berkarier di Liga 1, dalam kondisi prima.
"Jadi semua pemain dan ofisial sudah berkumpul di Hotel Mandarin, semuanya sudah saya cek satu-satu, kondisinya cukup baik, tidak ada cedera," ungkap Sumardji, saat ditemui di Hotel Mandarin, Jakarta Pusat, Sabtu (5/10/2024).
Kloter keberangkatan ini hanya berisikan para pemain yang bermain di Liga 1.
Sementara itu, pemain yang merumput di luar negeri, termasuk Maarten Paes, akan tergabung dengan tim saat transit di Qatar.
Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Skuad Garuda akan menghadapi Bahrain dan China dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Maarten Paes Cs, dijadwalkan melawan Bahrain di Bahrain National Stadium, Kamis (10/10/2024) dan bersua China di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024).
Berikut daftar 27 pemain yang akan berjuang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.