Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ranking FIFA Timnas Indonesia Hanya Ilusi, Pelatih Bahrain Akui Skuad Garuda Lawan yang Kuat

Pelatih Bahrain Dragan Talajic tak ingin menganggap remeh Timnas Indonesia pada matchday ketiga Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Ranking FIFA Timnas Indonesia Hanya Ilusi, Pelatih Bahrain Akui Skuad Garuda Lawan yang Kuat
Instagram bahrainfa
Pelatih asal Bosnia Dragan Talajic dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) Timnas Bahrain menjelang pertandingan ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih Bahrain Dragan Talajic tak ingin menganggap remeh Timnas Indonesia pada matchday ketiga Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Bahrain Dragan Talajic tak ingin menganggap remeh Timnas Indonesia pada matchday ketiga Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Duel Bahrain vs Timnas Indonesia bakal berlangsung di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024) pukul 23.00 WIB.

Pertandingan ini bisa dibilang krusial bagi kedua tim karena memengaruhi peluang lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Menilik tabel klasemen, Bahrain masih unggul jika dibandingkan dengan Timnas Indonesia.

Bahrain berada di posisi 3 dengan mengoleksi 3 poin. Sedangkan Timnas Indonesia membuntutinya di peringkat 4 dengan 2 angka.

Di atas kertas Bahrain tentu lebih diunggulkan menang. Melihat ranking FIFA kedua tim juga dapat menjadi acuan mengapa Timnas Indonesia tak dijagokan menang.

Diketahui, Bahrain saat ini nangkring di posisi 76 rank FIFA. Sedangkan Timnas Indonesia berada di peringkat 129 dunia.

Ismail Abdullatif saat berpelukan dengan pelatih Bahrain, Dragan Talajic.
Ismail Abdullatif saat berpelukan dengan pelatih Bahrain, Dragan Talajic. (Instagram @bahrainfa)
Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Skuad Garuda berhasil menahan imbang tim sekelas Australia (25) dan Arab Saudi (56)  yang notabene memiliki ranking yang jauh dari Bahrain.

Meski begitu, Dragan Talajic berpendapat bahwa Timnas Indonesia merupakan tim yang kuat.

"Sebagian orang mengira mereka lawan yang mudah, tetapi itu sama sekali tidak benar," ucap Talajic dikutip dari GDNonline.

Baca juga: Rekan Carlos Tevez Berharap Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Mereka Melakukan Sangat Baik

Bahkan anak asuh Talajic juga berpendapat bahwa Timnas Indonesia adalah tim yang kuat.

Omongan Talajic didasari oleh kedalam skuad Garuda yang dihuni oleh pemain abroad.

Seperti diketahui, beberapa pemain Timnas Indonesia memang merumput di benua Eropa.

Terbaru, Timnas Indonesia berhasil mendapatkan amunisi anyar dari Eredivisie atau Liga Belanda, yakni Mees Hilgers (FC Twente) dan Eliano Reijnders (‎PEC Zwolle).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas