Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Hal Lebih Spesial dari Kemenangan Telak Barcelona, Cules Sambut Gavi setelah 11 Bulan Menepi

Pemain tengah Barcelona, Gavi, menandai comeback ke lapangan hijau setelah 11 bulan menepi akibat cedera ACL yang menerpa.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hal Lebih Spesial dari Kemenangan Telak Barcelona, Cules Sambut Gavi setelah 11 Bulan Menepi
Instagram @fcbarcelona
Pemain Barcelona, Pedri (kiri), memberikan ban kapten kepada Gavi (kanan) yang akan masuk sebagai pemain pengganti di laga melawan Sevilla, Senin (21/10/2024). 

Dirinya cuma tampil 26 menit pada laga tersebut setelah mengerang kesakitan akibat rasa sakit di area lutut.

Setelah dilakukan pemeriksaan, ia mengalami masalah di area ACL.

Pada akhirnya, Gavi memerlukan 11 bulan atau hampir 1 tahun penuh untuk memulihkan diri.

Kini, ia siap kembali membela panji Barcelona.

Ia mengaku bangga bisa bermain untuk Barca lagi setelah lama absen.

"Saya sangat senang bisa kembali dengan tim," kata Gavi dikutip dari Football Espana.

"Saya bermimpi untuk momen seperti ini selama berbulan-bulan."

Berita Rekomendasi

"Saya bersyukur karena mereka membuat ini menjadi lebih mudah bagi saya," jelasnya.

Dengan kembali bermain, ia tak perlu lagi geregetan melihat perjuangan rekan-rekannya dari pinggir lapangan.

Ia bisa ikut melakukan sesuatu andai dipercaya oleh pelatih Hansi Flick untuk turun.

"Hal terburuk adalah tidak bermain," ucap Gavi.

"Melihat tim dari luar sangat berat bagi saya."

"Anda harus bisa menikmati setiap momen dan menghargai hal-hal semuanya."

"Saya beruntung bisa berada di sini hari ini," sambungnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
28
18
6
4
59
27
32
60
2
Barcelona
26
18
3
5
71
25
46
57
3
Atlético Madrid
27
16
8
3
44
18
26
56
4
Athletic Club
28
14
10
4
46
24
22
52
5
Villarreal
27
12
8
7
49
38
11
44
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas