Bukan Raphinha, Hansi Flick Justru Puji Pemain Ini Jadi Pahlawan Barcelona atas Bayern Munchen
Bukan Raphinha, Pelatih Barcelona Hansi Flick memberikan pujian setinggi langit kepada sosok ini yang jadi pahlawan kemenangan kontra Bayern Munchen.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Bukan Raphinha, pelatih Barcelona Hansi Flick memberikan pujian setinggi langit kepada sosok ini yang jadi pahlawan kemenangan kontra Bayern Munchen di Liga Champions.
Diketahui, hasil duel Barcelona vs Bayern Munchen pada matchday ketiga Liga Champions, Kamis (24/10/2024) dini hari WIB, berakhir dengan skor 4-1.
Barcelona langsung tancap gas sejak awal pertandingan.
Baru satu menit berjalan, Raphinha sudah berhasil membawa Barcelona unggul dengan gol cepat.
Kemudian, Bayern Munchen mampu menyamakan kedudukan lewat sepakan voli Harry Kane pada menit ke-18.
Barcelona kembali berbalik unggul lewat sambaran Robert Lewandowski pada menit ke-36 setelah memanfaatkan umpan lambung dari Fermin Lopez.
Jelang turun minum, Raphinha mencetak gol keduanya pada menit ke-45.
Lanjut ke babak kedua, Barcelona berhasil menambah satu gol lagi lewat aksi Raphinha pada menit ke-56.
Menerima umpan dari Lamine Yamal, Raphinha sukses melesakkan bola ke arah tiang jauh sekaligus menjadi hattrick pada laga tersebut.
Seusai pertandingan, pelatih Barcelona Hansi Flick pun langsung angkat topi kepada anak asuhnya.
Baca juga: 5 Fakta Hasil Barcelona Gilas Bayern Munchen: Raphinha Selevel Cristiano Ronaldo, Lewandowski Mantul
"Hasil dan tiga poin. Kami pikir pertandingan itu hebat," tegas Hansi Flick dikutip dari Football Espana.
"Setelah gol pertama, kami memiliki sepuluh atau lima belas menit yang sedikit sulit. Pada akhirnya, senang melihat tim pulih."
"Kami memiliki tim muda dan penting untuk melihat ini. Kami memiliki lebih banyak potensi."
"Kami mencoba melakukannya di setiap pertandingan dan meningkatkan permainan, itulah tujuan kami," beber pelatih asal Jerman tersebut.