Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Update Negara yang Lolos ke Piala Asia U17 2025: Korea Utara & UEA Mulus, Timnas Indonesia OTW

Berikut update daftar negara yang sudah lolos ke babak utama Piala Asia U17 2025. Korea Utara menjadi negara teranyar, Timnas Indonesia OTW.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Update Negara yang Lolos ke Piala Asia U17 2025: Korea Utara & UEA Mulus, Timnas Indonesia OTW
Twitter @TimnasIndonesia
Starting line-up Timnas U17 Indonesia saat lawan Kepulauan Mariana Utara di Kualifikasi Piala Asia U17 2025, Jumat (25/10/2024) malam WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update daftar negara yang sudah memastikan diri lolos ke babak utama Piala Asia U17 2025. Korea Utara dan Uni Emirat Arab (UEA) menjadi yang teranyar, sementara Timnas Indonesia perlu berjuang selangkah lagi.

Dimulai dari Korea Utara yang bertarung di Grup A Kualifikasi Piala Asia U17 2025 yang tampil begitu mengesankan.

Dari empat laga yang telah dilakoni, Korea Utara sukses menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan.

Iran, Suriah, Hong Kong dan Jordania yang menjadi lawan tanding tak ada yang berdaya melawan Korea Utara.

Keempat negara tersebut harus menderita saat dipecundangi Korea Utara selama babak Kualifikasi Piala Asia U17 2025.

Baca juga: Gegara Lebanon Effect, Begini Skenario Terbaru Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U17 2025

Hong Kong menjadi negara yang paling tragis nasibnya lantaran harus mengakui keunggulan Korea Utara dengan skor 8-2.

Sementara, Iran yang dianggap bisa bersaing juga malah kalah telak dengan skor 4-1 saat bertemu Korea Utara.

BERITA REKOMENDASI

Lalu, Jordania kalah tiga gol tanpa balas melawan Korea Utara, Suriah menjadi satu-satunya yang hanya kalah tipis 1-2 saja.

Berkat performa ciamiknya tersebut, Korea Utara otomatis berhasil mengoleksi poin sempurna sebagai penguasa Grup A.

Empat kemenangan beruntun secara tidak langsung membuat Korea Utara lolos otomatis ke Piala Asia U17 2025.

Korea Utara pun menjadi negara pertama yang lolos ke Piala Asia U17 2025 lewat jalur kualifikasi.

Sekaligus menjadi negara kedua yang memastikan satu tempat di putaran final, setelah Arab Saudi yang lolos otomatis sebagai tuan rumah Piala Asia U17 2025.


Selain Korea Utara, ada Uni Emirat Arab yang juga lolos ke babak utama setelah menyapu bersih dua laga dengan kemenangan di Grup H.

Kemenangan beruntun melawan Malaysia dan Laos membuat Uni Emirat Arab menyegel status juara grup dan lolos sebagai terbaru yang lolos ke putaran final.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
8
7
0
1
15
3
12
21
2
Man. City
8
6
2
0
19
9
10
20
3
Arsenal
8
5
2
1
15
8
7
17
4
Aston Villa
8
5
2
1
15
10
5
17
5
Nottm Forest
9
4
4
1
11
7
4
16
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas