Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga 1 - Setelah Hajar Arema FC, Tren Positif Persija Diadang Tiga Tim Jatim

Tren positif Persija bakal diadang 3 tim Jawa Timur, Madura United, Persebaya, dan Persik Kediri usai mengalahkan Arema FC.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Liga 1 - Setelah Hajar Arema FC, Tren Positif Persija Diadang Tiga Tim Jatim
(PERSIJA)
FOTO: Pemain Persija Jakarta berselebrasi usai Rayhan Hannan mencetak gol ke gawang PSIS Semarang, dalam duel pekan kedelapan Liga 1 2024/25, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (17/10/2024). (PERSIJA) 

TRIBUNNEWS.COM - Tim asuhan Carlos Pena, Persija Jakarta mencoba bangkit setelah pekan negatif di bulan September yang tidak pernah menang dalam 4 pertandingan.

Namun setelah itu, Persija mengemas dua kemenangan beruntun di bulan Oktober. Masing-masing saat menghadapi PSIS (2-0) dan Arema FC (2-1).

Hasil tersebut membuat Persija naik ke peringkat 6 klasemen Liga 1 dan hanya terpaut 5 angka dengan pemegang takhta Bali United.

Menurut Carlos Pena, kunci dari dua kemenangan di atas tak lepas dari tekad para pemain untuk keluar dari tren negatif.

"Kunci kemenangan dalam dua pertandingan terakhir adalah keinginan kembali dari situasi yang kurang baik setelah empat laga tak menang (September)," ucap Carlos Pena dikutip dari laman Persija.

"Semua bekerja keras, semua bisa bekerja dengan baik," sambungnya.

FOTO: Pemain Persija Jakarta berselebrasi usai Rayhan Hannan mencetak gol ke gawang PSIS Semarang, dalam duel pekan kedelapan Liga 1 2024/25, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (17/10/2024). (PERSIJA)
FOTO: Pemain Persija Jakarta berselebrasi usai Rayhan Hannan mencetak gol ke gawang PSIS Semarang, dalam duel pekan kedelapan Liga 1 2024/25, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (17/10/2024). (PERSIJA) ((PERSIJA))

Setelah ini, tren positif Persija bakal diadang oleh duo tim Jawa Timur, Madura United dan Persebaya.

BERITA REKOMENDASI

Pertandingan melawan Madura United akan berlangsung di Stadion Pakansari pada Rabu (6/11/2024).

Sedangkan menghadapi Persebaya dilangsungkan setelah FIFA Matchday November 2024.

Menilik track record melawan Madura United dan Persebaya, Persija punya hasil yang berbeda dengan langkah yang berat.

Dalam lima pertandingan terakhir melawan Madura United, Persija hanya memenangkan satu pertandingan.

Kemenangan itu didapat pada Juli lalu di mana tim Macan Kemayoran menang 2-1 atas Madura United di Bali.


Sebelum itu, Persija kalah dua kali beruntun dari Madura United, dan dua kali bermain imbang tanpa gol.

Sementara melawan Persebaya catatan Persija lebih baik dibandingkan melawan Madura United.

Meski laga terakhir pada Desember 2023 imbang (1-1), Persija belum terkalahkan oleh Persebaya dalam 5 pertemuan terakhir.

Kekalahan terakhir yang dialami Persija atas Persebaya terjad pada 26 Oktober 2021 di Stadion Manahan.

Persebaya menang 1-0 atas Persija ketika itu.

Namun, jika Persija sukses mengatasi dua adangan tim Jawa Timur di atas, anak asuh Carlos Pena memiliki peluang naik ke papan atas klasemen Liga 1.

"Dalam menatap laga selanjutnya, yang paling penting adalah semangat harus lebih baik," harap pelatih asal Spanyol tersebut.

Setelah itu, Persija masih akan meladeni perlawanan tim asal Jawa Timur, yakni Persik Kediri.

Melawan Persik, Persija punya catatan yang lebih baik dengan dua kemenangan terakhir baik kandang maupun tandang.

Menang 1-2 di Stadion Brawijaya pada bulan Oktober 2023 dan menang 2-0 di Kapten I Wayan Dipta pada Maret 2024.

Jadwal Persija di Liga 1

6 November 2024

Pukul 19.00 WIB - Persija vs Madura United

22 November 2024

Pukul 15.30 WIB - Persebaya vs Persija

1 Desember 2024

Pukul 19.00 WIB - Persija vs Persik

6 Desember 2024

Pukul 19.00 WIB - Semen Padang FC vs Persija

10 Desember 2024 

Pukul 19.00 WIB - Persija vs Borneo FC

15 Desember 2024 

Pukul 19.00 WIB - Bali United vs Persija

21 Desember 2024

Pukul 19.00 WIB - Persija vs PSS Sleman

28 Desember 2024

Pukul 19.00 WIB - Malut United vs Persija

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
35
Bali United
9
6
2
1
16
6
10
20
2
35
Persib
9
5
4
0
17
7
10
19
3
35
Borneo
9
5
3
1
15
6
9
18
4
35
Persebaya
9
5
3
1
8
5
3
18
5
35
PSM Makasar
9
4
4
1
12
5
7
16
6
35
Persija Jakarta
9
4
3
2
11
8
3
15
7
35
Persik
9
4
2
2
10
8
2
14
8
35
Persita
9
4
2
2
5
4
1
14
9
35
Arema
9
3
3
3
9
10
-1
12
10
35
PSBS Biak
9
4
0
5
11
15
-4
12
11
35
Dewa United
9
2
5
2
18
13
5
11
12
35
Malut United
9
2
4
3
6
10
-4
10
13
35
Barito Putera
9
2
3
4
9
15
-6
9
14
35
Psis Semarang
9
2
1
6
5
11
-6
7
15
35
Persis
9
2
1
6
9
14
-5
7
16
35
Madura United
9
1
3
5
9
16
-7
6
17
35
Pss Sleman
9
2
2
5
8
9
-1
8
18
35
Semen Padang
9
1
1
7
7
21
-14
4
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

 

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Bali United
9
6
2
1
16
6
10
20
2
Persib
9
5
4
0
17
7
10
19
3
Borneo
9
5
3
1
15
6
9
18
4
Persebaya
9
5
3
1
8
5
3
18
5
PSM Makasar
9
4
4
1
12
5
7
16
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas