Mees Hilgers Cedera, Momen Pas STY Melunak ke Elkan Baggott di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Cedera Mees Hilgers bisa jadi momentum tepat Shin Tae-yong panggil Elkan Baggott untuk perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Yurika NendriNovianingsih
Ada peluang Shin Tae-yong kembali merobak susunan pemainnya jika Hilgers tidak bisa pulih tepat waktu. Nama Wahyu Prasetyo yang dalam beberapa kesempatan terakhir terus dipanggil STY, bisa menjadi opsi pengganti.
Namun pendukung Timnas Indonesia juga sangat berharap Timnas Indonesia bisa kembali diperkuat Baggott. Karena secara kualitas, dia tidak kalah dari Hilgers.
Baca juga: Kabar Abroad Timnas Indonesia: Ragnar, Shayne Pattynama, Sandy Walsh dan Mees Hilgers
Update Kondisi Elkan Baggott
Pemain abroad Timnas Indonesia, Elkan Baggott sebentar lagi akan kembali ke lapangan hijau untuk memainkan pertandingan sepak bola.
Nama pemain yang sedang menjalani masa pemincaman dengan klub League One, Blackpool itu memang sudah lama tidak terdengar.
Tidak hanya untuk Timnas Indonesia, tetapi juga ketika berseragam Blackpool.
Elkan Baggott kali terakhir tampil bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2024 ketika menghadapi Australia (28/1).
Sedangkan bersama Blackpool, Elkan Baggott baru bermain dalam 3 pertandingan sejak dipinjam dari Ipswich Town.
Terakhir kali bermain pada 24 Agustus lalu ketika Blackpool imbang 4-4 melawan Cambridge. Elkan Baggott bermain selama 58 menit sebelum ditarik keluar karena cedera di pergelangan kakinya.
Hingga saat ini, nama Elkan Baggott belum kunjung masuk dalam daftar pemain Blackpool untuk melakoni pertandingan.
Menurut laporan media Inggris, Blackpool Gazette, Elkan Baggott sudah mulai kembali ke lapangan beberapa hari ini untuk menjalani sesi latihan.
Kondisi cederanya perlahan mulai membaik dan mendekati kebugaran yang diinginkan. Tapi, dia masih berada dalam pantauan tim medis, kondisinya masih akan dipastikan dalam beberapa hari ke depan.
(Tribunnews.com/Giri)