Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Punya Potensi Raih Prestasi Lebih Tinggi, Cabor Futsal Bakal Mendapatkan Perhatian Lebih

Rasa bangga Menpora Dito juga diutarakan lantaran Indonesia baru saja ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Asia Futsal 2026.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Punya Potensi Raih Prestasi Lebih Tinggi, Cabor Futsal Bakal Mendapatkan Perhatian Lebih
Tribunnews/Abdul Majid
Menpora Dito Ariotedjo saat diwawancarai usai menyambut Timnas Futsal Indonesia di Media Center Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2024). 

Punya Potensi Raih Prestasi Lebih Tinggi, Cabor Futsal Bakal Mendapatkan Perhatian Lebih

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATimnas Futsal Indonesia sukses mengharumkan nama Indonesia usai merengkuh juara Piala AFF Futsal 2024.

Prestasi tersebut sangat disambut gembira masyarakat Indonesia. Begitu juga dengan Menpora Dito Ariotedjo

“Alhamdulillah pada pagi menuju siang hari ini kita menerima kehadiran dari Timnas futsal putra kita yang baru saja mendobrak sejarah kembali setelah 14 tahun puasa Timnas futsal putra kita kembali juara ASEAN,” kata Menpora Dito di Media Center Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (12/11/2024).

Rasa bangga Menpora Dito juga diutarakan lantaran Indonesia baru saja ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Asia Futsal 2026.

Torehan prestasi dan kepercayaan AFC menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah, membuat pemerintah kedepan bakal lebih fokus memperhatikan cabang olahraga futsal.

Berita Rekomendasi

Menurut Menpora Dito, cabor futsal Indonesia mempunyai kans besar dalam menorehkan prestasi di kancah internasional yang lebih tinggi lagi, juara Asia bahkan dunia.

“Selanjutnya juga Alhamdulillah di momen yang bersamaan kita menorehkan prestasi kawan-kawan atlet futsal kita dan Indonesia sudah ditetapkan menjadi tuan rumah Piala Asia 2026,” kata Menpora.

“Jadi ini memang dari awal kami sampaikan bahwa kita melihat futsal ini harus kita fokuskan dan menjadi salah satu olahraga yang berbudayanya itu sangat merata penyebarannya, tapi juga secara prestasi potensi untuk berprestasi di dunia ini sangat besar,”

“Saat ini peringkat Timnas putra dari 28 naik menjadi 24, jadi ini peringkat yang menurut saya membanggakan dan sangat berpotensi bagaimana kita bisa meningkat lagi ke nomor yang lebih kecil,” pungkasnya.

Di momen yang bersamaan ini, Menpora Dito turut melepas Timnas Futsal Putri yang akan berlaga di ASEAN Women’s Futsal Championship di Filipina pada 16 – 21 November 2024.

Ia pun berharap Timnas Futsal Putri Indonesia bisa meraih hasil yang sama dengan Timnas futsal putra.

“Pada siang yang spesial hari ini kita juga melepas Timnas Futsal putri kita untuk di Piala ASEAN di Filipina. Jadi ini suatu siang hari yang sangat spesial buat kita bangsa Indonesia karena prestasi di atlet-atlet muda kita,” ucap politis asal Golkar tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi FFI setelah munas langsung bergerak cepat mempersiapkan berbagai Pelatnas dan program binaan jangka menengah-panjang baik putra dan putri,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
15
11
3
1
31
13
18
36
2
Chelsea
16
10
4
2
37
19
18
34
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Aston Villa
17
8
4
5
26
26
0
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas