Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia Perlu Tahu, Ada Satu Pemain Bikin Jepang Tak Pernah Kalah saat Cetak Gol

Junya Ito saat cetak gol menempatkan Jepang memiliki persentase kemenangan 100 persen, jelang lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Timnas Indonesia Perlu Tahu, Ada Satu Pemain Bikin Jepang Tak Pernah Kalah saat Cetak Gol
Tribunnews/Jeprima
Suasana latihan perdana timnas Jepang sebelum melawan Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Lapangan A Senayan, Jakarta Selatan, Senin (11/11/2024) sore. Latihan tersebut hanya diikuti oleh enam pemain. keenam pemain itu terdiri dari satu penjaga gawang dan lima pemain lapangan (outfield). Mereka mayoritas pesepak bola yang berkarier di Liga Jepang. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Jepang memiliki jimat kemenangan yang perlu diwaspadai oleh Timnas Indonesia di laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dia adalah Junya Ito.

Pertandingan matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 pertemukan Timnas Indonesia vs Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB.

Timnas Indonesia tidak diunggulkan dalam hal ini. Namun sepak bola bukanlah perhitungan matematis yang bisa diprediksi, sekalipun tim lawan unggul dari semua aspek.

Sebaliknya, Jepang juga bisa kali pertama takluk di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pasalnya dari empat pertandingan, Semurai Biru sekalipun belum tersentuh kekalahan. Wajar Junya Ito dkk. kini menduduki peringkat pertama Klasemen Grup C bermodal 10 poin.

Sedangkan Timnas Indonesia yang mengumpulkan nilai lima, menempati peringkat kelima.

Sorotan tertuju kepada jimat kemenangan Jepang, yaitu Juyo Ito. Winger berusia 31 tahun tersebut masuk daftar 27 pemain yang dipanggil Hajime Moriyasu untuk menghadapi Timnas Indonesia dan China.

Berita Rekomendasi

Meski demikian, pria yang bermain bagi klub Ligue 1, Stade Reims ini memiliki statistik mentereng.

Dirangkum dari laman Sponichi, Ito memiliki jumlah 14 gol bersama timnas Jepang.

Dia juga membukukan 58 caps bersama Samurai Biru sejak debutnya tahun 2017 di level senior. 

Fun fact-nya adalah, setiap Junya Ito mencetak gol, Jepang selalu meraih kemenangan, entah itu laga yang bersifat resmi maupun pertandingan uji coba.

Pun ketika dikomparasikan dengan data laman Transfermarkt menunjukkan hal serupa. Setiap kali Ito mencetak gol, Jepang dipastikan haram imbang dan kalah, melainkan kemenangan.

Baca juga: Eliano Reijnders Bongkar Pesan Sang Kakak Jelang Bela Timnas Indonesia: Ayo ke Piala Dunia Bersama


Oleh karena itu Junya Ito menjadi pemain yang secara 'mitos' wajib diwaspadai oleh Timnas Indonesia jika tak ingin KO di kandang.

Di sisi lain, Junya Ito juga siap bermain sejak awal laga. Absennya Ayase Ueda, oleh Ito, dipandang bukan hal yang bahaya bagi timnas Jepang.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas