Hasil Liga Arab Saudi: Eks Partner Sehati Saling Cetak Gol, Al Ittihad Gilas Al Nassr 2-1
Hasil Liga Arab Saudi Al Ittihad vs Al Nassr diwarnai dengan saling mencetak gol dari eks partner sehati yakni Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Namun gol tersebut dianulir oleh hakim garis karena Benzema berada dalam posisi offside sebelum mengirim assist ke Bergwijn.
Alhasil, skor imbang 0-0 pun masih terjaga.
Baca juga: Daftar Top Skor Liga Champions Asia: Cukup 10 Menit, Mitrovic dan Cristiano Ronaldo Pisah Lagi
Empat menit kemudian Bergwijn kembali mencoba peruntungan dengan melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti.
Namun masih dapat diantisipasi oleh kiper Al Nassr, Bento.
Pada menit ke-28 giliran Karim Benzema yang melepaskan tembakan dari sisi kanan.
Tetapi lagi-lagi masih dapat diantisipasi oleh Bento dan menyisakan tendangan sudut untuk Al Ittihad.
Hingga turun minum tak ada gol yang tercipta, duel babak pertama Al Ittihad vs Al Nassr ditutup dengan skor imbang 0-0.
Berlangsung pada babak kedua, Al Nassr langsung tancap gas untuk mencoba mencetak gol pembuka.
Namun Al Ittihad justru mencetak gol lebih dulu pada menit ke-55 melalui aksi Karim Benzema.
Berawal dari skema serangan balik cepat, Muhannad Al-Shanqeeti mengirim umpan silang dari sisi kanan.
Benzema yang bebas di tiang jauh langsung mengeksekusi menjadi gol.
Gol, Al Ittihad unggul 1-0.
Tak butuh lama, Al Nassr langsung merespons dengan mencetak gol balasan dua menit kemudian.
Memanfaatkan umpan tarik Angelo dari sisi kanan, Cristiano Ronaldo langsung melepaskan tembakan keras ke gawang Ittihad.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.