Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sudah Jatuh Tertimpa Tangga: Bukan Cuma Performanya yang Bapuk, Kandang MU Juga Payah

Stadion Manchester United, Old Trafford menjadi sorotan setelah kekalahan Setan Merah oleh Bournemouth. Amorim gelar wawancara di ruangan yang bocor.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Sudah Jatuh Tertimpa Tangga: Bukan Cuma Performanya yang Bapuk, Kandang MU Juga Payah
AFP/DARREN STAPLES
(Kiri-Kanan) Bek Manchester United asal Inggris #05 Harry Maguire dan bek Manchester United asal Portugal #20 Diogo Dalot bereaksi saat kebobolan gol pembuka pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Bournemouth di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada bulan Desember 22 Agustus 2024. (Photo by Darren Staples / AFP) 

Beberapa tetes air turun pada ruangan tersebut.

Hal itu dapat dilihat dari unggahan akun Twitter (X) @FootbalIhub.

"Ruben Amorim sedang melakukan konferensi pers pasca pertandingan ketika atap di Old Trafford mulai bocor," tulis FootbalIhub.

"Secara harfiah menggambarkan klub yang bernama Man United yang sedang berantakan," imbuh keterangan itu.

Ini bukan kali pertama Old Trafford mendapat sorotan.

Atap Old Trafford pernah bocor hingga bak air terjun usai MU menghadapi Arsenal pada 12 Mei 2024.

Setahun lalu, banjir terjadi di toilet Old Trafford ketika MU menjamu Southampton (12/3/2023).

Berita Rekomendasi

Bahkan Cristiano Ronaldo sempat memberikan kritik untuk Old Trafford di saat dia masih berseragam MU sebelum pindah ke Al Nassr.

"Saya pikir saya akan melihat hal-hal lain, teknologi dan infrastruktur. Sayangnya, kita melihat banyak hal yang biasa saya lihat saat berusia 21, 22, dan 23 tahun. Itu benar-benar mengejutkan saya. Sejak Ferguson pergi, saya belum melihat adanya evolusi di klub," ucap Ronaldo dikutip dari Mirror.

Selain itu, mantan MU Gary Neville juga pernah mengkritik fasilitan MU.

Bahkan Gary Neville beranggapan jika Old Trafford harus dirobohkan dan dibangun kembali.

"Tidak ada kemajuan. Anda harus merobohkannya dan membangunnya kembali," ucap Neville.

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas