Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Klasemen Liga 1 Terbaru: PSM Dikurangi 3 Poin dan Dinyatakan Kalah dari Barito Putera

Update terbaru klasemen Liga 1 2024/2025, PSM Makassar dapat kerugian dobel buntut laga kontroversial saat lawan Barito Putera pada Minggu (22/12).

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Klasemen Liga 1 Terbaru: PSM Dikurangi 3 Poin dan Dinyatakan Kalah dari Barito Putera
Instagram PSM
Pemain PSM Makassar Yuran Fernandes berduel melawan pemain Barito Putera pada pertandingan Liga 1 2024/2025. Update terbaru klasemen Liga 1 2024/2025, PSM Makassar dapat kerugian dobel buntut laga kontroversial saat lawan Barito Putera pada Minggu (22/12). 

TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen Liga 1 2024/2025, PSM Makassar mendapatkan kerugian dobel buntut laga kontroversial saat lawan Barito Putera.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengeluarkan hasil terbaru terkait laga PSM Makassar vs Barito Putera pekan ke-16 Liga 1 yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan pada Minggu (22/12) lalu.

Menurut PT LIB, PSM Makassar dinyatakan dengan skor 0-3 dari Barito Putera

Selain itu, PSM Makassar juga mendapatkan sanksi pengurangan 3 poin.

PT LIB menyatakan PSM kalah 3-0 dari Barito Putera di Liga 1
PT LIB menyatakan PSM kalah 3-0 dari Barito Putera di Liga 1 2024/2025 buntut laga kontroversial pada pekan ke-16 Liga 1, Minggu (22/12).

Diketahui sebelumnya, PSM lah yang menang atas Barito Putera dengan skor 3-2 berkat gol brace Aloisio Neto dan Nermin Haljeta.

Sedangkan dua gol Barito Putera dilesatkan oleh Rahmat Beri dan Alhadji Gero.

Meski begitu, kemenangan PSM Makassar atas Barito Putera berakhir dengan kontroversial.

Berita Rekomendasi

Sebab, PSM bermain dengan 12 pemain di menit-menit akhir, dan tindakan itu jelas membuat pihak Barito Putera naik pitam.

Baca juga: Persib Resmi Juara Paruh Musim Liga 1 2024/2025, Untung dan Ruginya bagi Maung Bandung

Kronologinya, pada menit akhir babak kedua, PSM terlihat menurunkan 12 pemain di lapangan.

Kondisi itu tidak mendapat perhatian oleh wasit dan baru diketahui melalui tayangan ulang.

Insiden tersebut dimulai ketika PSM melakukan pergantian pada menit ke-90+7'.

Pelatih Bernardo Tavares memasukkan tiga pemain sekaligus yakni, Daffa Salman, Achmat Fahrul Aditia, dan Muhammad Arham Darmawan.

Sementara nama yang ditarik keluar ialah, Latyr Fall, Syahrul Lasinari, dan Akbar Tanjung.

Namun pada kenyataannya, hanya dua dari tiga pemain PSM yang keluar. Syahrul Lasinari menjadi pemain pengganti yang tidak keluar dari lapangan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas