Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Derby Jateng PSIS vs Persis, Ajang Penghapusan Performa Buruk

Terdapat dua suguhan pertandingan pada jadwal Liga 1 hari ini. Dibuka Semen Padang vs Bali United dilanjutkan oleh PSIS vs Persis Solo, Senin (20/1).

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal Liga 1 Hari Ini: Derby Jateng PSIS vs Persis, Ajang Penghapusan Performa Buruk
Instagram @persisofficial
Winger Persis Solo, Moussa Sidibe mendapat pengawalan ketat dari pemain tuan rumah PSIS Semarang pada pertandingan Liga 1 2023 pekan 29 di Stadion Batakan, Minggu (17/3/2024) malam WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 pada hari ini, Senin (20/1/2025).

Pertama, jadwal Liga 1 hari ini dibuka dengan pertandingan antara PS Semen Padang vs Bali United. Duel keduanya akan dihelat di Gelanggang Olahraga Haji Agus Salim, kick-off 15.30 WIB.

Lalu jadwal Liga 1 hari ini dilanjutkan duel menarik PSIS Semarang vs Persis Solo, yang juga sekaligus menjadi laga terakhir di pekan ke-19.

Laga bertajuk Derby Jateng kali ini akan dihelat di Stadion Jatidiri, kick-off 19.00 WIB.

Bagi kedua tim, partai kali ini menjadi titik balik berharga dalam kompetisi Liga 1.

Seperti yang diketahui, PSIS dan Persis terseok-seok di papan bawah klasemen.

Untuk tim tuan rumah menempati posisi ke-14 dengan koleksi 18 poin dari 18 pekan.

Berita Rekomendasi

Sementara untuk Persis Solo, terdampar di dasar klasemen atau peringkat ke-18 dengan hanya 10 poin dari keseluruhan laga.

Baik Persis maupun PSIS juga mengantongi hasil buruk dalam beberapa laga terakhir.

Untuk Persis sendiri terakhir merasakan kemenangan pada Oktober 2024 silam. Saat itu Laskar Sambernyawa menaklukkan Borneo FC, skor 1-0.

Sementara di 10 pertandingan setelahnya, Persis sendiri tidak mendapat hasil tiga poin.

Secara rincian, Persis mengantongi tujuh kekalahan dan sisanya imbang.

Baca juga: Bedah Jadwal Persib, Persebaya & Persija di Tangga Perebutan Juara Liga 1 2024/2025

Sementara di kubu PSIS tidak jauh-jauh juga dari performa lawannya tersebut.

Yap, PSIS telah menderita tiga kekalahan, dan satu imbang di empat laga terakhir Liga 1.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
23
14
8
1
38
18
20
50
2
Persebaya
23
12
5
6
26
24
2
41
3
Dewa United
23
11
7
5
44
27
17
40
4
Persija Jakarta
23
11
7
5
38
27
11
40
5
Bali United
23
11
5
7
37
25
12
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas