Elkan Baggott Prioritaskan Klub daripada Timnas Indonesia, Erick Thohir Minta Netizen Tak Menghakimi
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir meminta nitizen tak menghakimi Elkan Baggott yang belum ingin membela Timnas Indonesia yang memilih fokus ke klub.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

"Saya mohon, para netizen juga jangan (menghakimi) karena siapa tahu suatu hari kembali, jadi itu kan pilihan," kata Erick Thohir.
Meski begitu, Patrick Kluivert tetap membuka pintu selebar-lebarnya jika Elkan Baggott sudah ingin membela Timnas Indonesia.
"Ya coach Patrick Kluivert terbuka saja. Dia tidak ada pikiran apa-apa," kata Erick Thohir.
Sementara itu, Timnas Indonesia memiliki banyak pemain bertalenta dari sektor bek.
Seperti Mees Hilgers, Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, Rizky Ridho.
Dengan penolakannya Elkan Baggott, Patrick Kluivert setidaknya tak perlu bingung menentukan bek terbaiknya.
"Belum lagi ada Calvin Verdonk dan Kevin Diks yang bisa bermain sebagai bek tengah. Jadi opsi itu masih banyak," kata Erick Thohir.
"Sekali lagi saya mohon jangan menghakimi, kasian. Sebab Elkan Baggott bukan tidak mungkin jadi masa depan kita."
"Mungkin dia sedang fokus ke klubnya dan jadi tidak apa-apa," tutup Erick Thohir.
Saat ini, Timnas Indonesia menempati peringkat ketiga Grup C dengan enam poin, hanya terpaut satu angka dari Australia di posisi kedua.
Jepang masih memimpin klasemen dengan 16 poin, sementara Bahrain, Arab Saudi, dan China memiliki poin yang sama dengan Indonesia, tetapi kalah dalam selisih gol.
Tiga poin penuh dalam laga mendatang akan sangat krusial untuk mendongkrak posisi Indonesia dan menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.
Update Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3
1. Jepang 6 | 5 | 1 | 0 | 22 | 2 | +20 | 16 poin
2. Australia 6 | 1 | 4 | 1 | 6 | 5 | 1 | 7 poin
3. Timnas Indonesia 6 | 1 | 3 | 2 | 6 | 9 | -3 | 6 poin
4. Arab Saudi 6 | 1 | 3 | 2 | 3 | 6 | -3 | 6 poin
5. Bahrain 6 | 1 | 3 | 2 | 5 | 10 | -5 | 6 poin
6. China 6 | 2 | 0 | 4 | 6 | 16 | -10 | 6 poin
(Tribunnews.com/Ali) (BolaSport/Mochamad Hary Prasetya)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.