Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Curhat Shin Tae-yong usai Dipecat Timnas Indonesia, Sudah Siapkan Strategi Lolos ke Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong menceritakan kisahnya setelah dipecat dari Timnas Indonesia. Ngaku sudah siapkan strategi lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Tribun X Baca tanpa iklan
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Curhat Shin Tae-yong usai Dipecat Timnas Indonesia, Sudah Siapkan Strategi Lolos ke Piala Dunia 2026
Tribun Solo/Muhammad Nursina
SHIN TAE-YONG - Ekspresi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat melawan Laos pada ajang Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) malam. Timnas Indonesia ditahan imbang Laos dengan skor 3-3 dan diwarnai dengan kartu merah Marselino Ferdinan.Tribun Solo/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - Shin Tae-yong menceritakan kisahnya setelah dipecat dari Timnas Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan itu bahkan mengakui sudah siapkan strategi agar Timnas Indonesia dapat lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Diketahui, Shin Tae-yong dipecat PSSI sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia pada 6 Januari 2025.

Shin Tae-yong dipecat meski menuai hasil positif di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Shin Tae-yong pun mengaku momen paling indah dirinya menukangi Timnas Indonesia yakni saat meraih kemenangan kontra Arab Saudi 2-0 pada 19 November 2024 lalu.

Kemenangan tersebut menjadi istimewa karena Jay Idzes dkk dapat bangkit setelah kalah 0-4 dari Jepang pada laga sebelumnya.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong (kiri) bersama Pemain Timnas Indonesia Thom Haye (kanan) memberikan keterangan saat konferensi pers jelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (18/11/2024). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
SHIN TAE-YONG - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong (kiri) bersama Pemain Timnas Indonesia Thom Haye (kanan) memberikan keterangan saat konferensi pers jelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (18/11/2024). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

"Kegembiraan terbesar saya rasakan saat mengalahkan Arab Saudi 2-0," ujar Shin Tae-yong, dikutip dari laman New Daily.

Berita Rekomendasi

"Banyak orang terkejut dengan kebangkitan tim yang sebelumnya lemah di Asia."

"Saya merasa bangga sebagai pelatih tim nasional Indonesia," ujarnya.

Setelah kemenangan melawan Arab Saudi tersebut, Shin Tae-yong mengaku telah menyiapkan strategi agar Timnas Indonesia dapat lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Menurut Shin Tae-yong, saat itu ada peluang untuk Garuda bisa finis di posisi runner up Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Kala itu, Timnas Indonesia cuma tertinggal satu poin dari Australia di posisi kedua.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong meneriaki pemainnya saat melawan Timnas Australia pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024). Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong meneriaki pemainnya saat melawan Timnas Australia pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024). Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca juga: Jadwal Timnas U17 Indonesia vs Afghanistan: Pertahanan Tim Lawan Bapuk, Garuda OTW Menang Lagi

"Sejujurnya, saya merencanakan proses untuk melaju langsung ke putaran final Piala Dunia bersama Jepang," lanjutnya.

Namun harapan Shin Tae-yong itu pun kini telah kandas setelah dipecat PSSI pada awal Januari 2025.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
asd
Video Player is loading.
Current Time 0:00
Duration 0:00
Loaded: 0%
Stream Type LIVE
Remaining Time 0:00
Â
1x
    • Chapters
    • descriptions off, selected
    • subtitles off, selected
      Advertisement
      ×

      Ads you may like.

      Klub
      D
      M
      S
      K
      GM
      GK
      -/+
      P
      1
      Liverpool
      33
      24
      7
      2
      75
      31
      44
      79
      2
      Arsenal
      34
      18
      13
      3
      63
      29
      34
      67
      3
      Man. City
      34
      18
      7
      9
      66
      43
      23
      61
      4
      Nottm Forest
      33
      18
      6
      9
      53
      39
      14
      60
      5
      Newcastle
      33
      18
      5
      10
      62
      44
      18
      59
      © 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
      Atas