Smartphone Acer Berbasis Windows Phone Siap Dirilis di MWC 2015
Dalam ajang internasional tersebut, Acer akan didukung oleh para pemasok komponen seperti Quanta, Compal, WInstron, dan Pegatron.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Dibanding vendor-vendor lain, gaung smartphone besutan Acer relatif belum terlalu terdengar di dunia mobile.
Namun, menurut CEO Acer Jason Chen sebagaimana dikutip dari DigiTimes, Senin (26/1/2015), pabrikan asal Taiwan ini bertekad makin “serius” dan mencari peluang baru di pasaran.
Chen, misalnya, mengungkapkan Acer berencana memperkenalkan sejumlah smartphone berbasis OS Windows pada ajang Mobile World Congress 2015 yang akan berlangsung di Barcelona, Spanyol, Maret mendatang.
Dalam ajang internasional tersebut, Acer akan didukung oleh para pemasok komponen seperti Quanta, Compal, WInstron, dan Pegatron.
Acer disebutnya bakal mendorong penjualan smartphone ke lebih banyak negara. Adapun mengenai segmen pasar yang ditarget, perusahaan itu bakal tetap fokus pada pasaran entry level.
Chen mengatakan sejauh ini Acer belum memiliki rencana untuk melebarkan sayap ke segmen pasar lain dengan merilis produk high-end.
Dia turut mengungkap Acer belakangan didekati oleh sebuah pabrikan smartphone besar yang berminat membeli bisnis perangkat perusahaan tersebut. Namun, meski tidak menampik kemungkinan akusisi, Chen menyatakan pihaknya bakal terus aktif di bisnis smartphone seperti biasa. (Oik Yusuf)