Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Singtel dan Ericsson Evaluasi dan Uji Teknologi 5G

Kedua perusahaan telah menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) untuk mengeksplorasi masa depan jaringan 5G.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Singtel dan Ericsson Evaluasi dan Uji Teknologi 5G
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah 4G, kini perusahaan teknologi informasi memulai menggarap teknologi 5G. Salah satunya adalah kerjasama SingTel dan Ericsson.

Kedua perusahaan telah menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) untuk mengeksplorasi masa depan jaringan 5G. Kedua perusahaan ini juga akan mempelajari bagaimana teknologi 5G dapat mendukung visi Singapura menjadi "Smart Nation."

Tay Soo Meng, Group Chief Technology Officer, SingTel, mengatakan 5G sebagai teknologi potensial yang akan mendukung kebutuhan komunikasi yang sangat maju dan canggih di masa depan. "Kami akan berusaha untuk mengeksplorasi, belajar dan juga mengujicobakan teknologi 5G," katanya, Rabu (28/1/2015).

Langkah ini dilakukan untuk memastikan SingTel terus menjadi pemimpin teknologi dalam dunia komunikasi bergerak. Sam Saba, Region Head of, Ericsson South East Asia & Oceania, mengatakan 5G akan memberikan potensi penuh bagi visi Ericsson tentang Networked Society.

"Segala sesuatu yang dapat dihubungkan akan terhubung. Kemitraan ini memungkinkan ekplorasi peluang munculnya 5G, memanfaatkan teknologi terbaik kami untuk menciptakan solusi dan memberdayakan manusia, bisnis dan masyarakat di Singapura," tuturnya.

Dengan adopsi 5G yang diharapkan akan dimulai sekitar tahun 2020, Ericsson berfokus pada bagaimana industri akan mengadopsi standar 5G secara global untuk memberikan kemampuan dan layanan di luar penawaran umum yang diberikan 4G.

Kedua perusahaan harus membentuk tim untuk mempelajari calon potensi teknologi 5G yang dapat diterapkan ke Singapura.

Berita Rekomendasi

Perjanjian tersebut memungkinkan fleksibilitas bagi Ericsson dan SingTel untuk mengeksplorasi berbagai bidang termasuk, namun tidak terbatas pada, teknologi untuk mendukung Massive Machine Type Communications (MTC) dan evolusi ke jaringan berbasis cloud.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas