LG Kenalkan Jam Tangan Pintar Dukung Jaringan 4G LTE
Pihak LG sendiri mengklaim, produk tersebut merupakan jam tangan pintar pertama di dunia yang dilengkapi dukungan jaringan internet 4G.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – LG kembali merilis perangkat jam tangan pintar. Kali ini, perusahaan asal Korea Selatan tersebut memperkenalkan sebuah perangkat baru bernama Watch Urbane LTE.
Produk ini sebenarnya adalah versi lain dari Watch Urbane yang dirilis pada awal Februari 2015. Bedanya dengan versi tersebut, Watch Urbane LTE, seperti namanya, sudah mendukung teknologi jaringan 4G LTE.
Pihak LG sendiri mengklaim, produk tersebut merupakan jam tangan pintar pertama di dunia yang dilengkapi dukungan jaringan internet 4G.
Masih sama dengan seri Watch Urbane, produk ini mengusung desain bentuk bundar dengan layar P-OLED. Arloji pintar ini memiliki keistimewaan pada bahan logam yang membungkus seluruh permukaan perangkat, kecuali talinya yang berbahan kulit.
Jam tangan pintar Watch Urbane LTE tersebut dapat difungsikan secara mandiri, tanpa harus dihubungkan ke smartphone.
Seperti dikutip KompasTekno dari Cnet, Kamis (26/2/2015), dengan dukungan jaringan 4G secara mandiri atau independen, jam tangan pintar Urbane terbaru itu bisa digunakan untuk menjalankan layanan panggilan suara dan juga berkirim pesan singkat.
LG Watch Urbane LTE pun bisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon VoLTE. Panggilan tersebut mirip dengan teknologi VoIP, bedanya telepon berbasis IP ini dijalankan di jaringan 4G.
Watch Urbane LTE juga bisa digunakan untuk mengobrol dengan gaya walkie-talkie, alias bergantian berbicara, dengan smartphone.
Dari segi spesifikasi, LG Watch Urbane LTE dilengkapi layar 1,3 inci dengan resolusi tampilan 320 x 320 piksel dan kerapatan 245 piksel per inci. Prosesor Snapdragon 400 1,2 GHz buatan Qualcomm dipilih oleh LG untuk peranti jam tangan pintar terbarunya itu.
Spesifikasi teknis lain yang disertakan dalam LG Watch Urbane adalah penyimpanan 4 GB dan memori RAM sebesar 1 GB.
Untuk masalah sistem operasi, perangkat ini berjalan di OS bernama LG Wearable Platform. Tidak dijelaskan dasar dari OS tersebut, tetapi beberapa media menyebukan bahwa sebenarnya ia merupakan versi pengembangan dari WebOS.
Lg Watch Urbane dibekali baterai kapasitas 700 mAh dan memiliki rating IP67 yang artinya jam tangan pintar ini tahan terhadap cipratan air dan debu, walau LG tidak menyarankan untuk dipakai mandi atau berenang.
LG Watch Urbane LTE sendiri akan dipamerkan untuk pertama kalinya di ajang Mobile World Congress 2015 mendatang di Barcelona, Spanyol.
Belum jelas apakah perangkat tersebut akan masuk Indonesia atau tidak. Akan tetapi, mengingat jaringan 4G di Indonesia terus ditingkatkan kualitasnya, bisa saja LG Watch terbaru ini dirilis di Tanah Air.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.