Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Aplikasi LINE Jamin Isi Pesan Tak Bakal Bisa Intip Pihak Lain

Letter Sealing merupakan feature terbaru dari serangkaian feature dan program keamanan LINE yang banyak yang telah mendorong sistem keamanan

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Aplikasi LINE Jamin Isi Pesan Tak Bakal Bisa Intip Pihak Lain
IST

TRIBUNNEWS.COM – Kini aplikasi LINE telah memperkenalkan feature barunya yakni Letter Sealing. Feature ini dapat melindungi pesan-pesan para penggunanya dari pihak yang tidak berwenang untuk mengakses pesan-pesan tersebut pada saat pengiriman pesan.

Letter Sealing merupakan feature terbaru dari serangkaian feature dan program keamanan LINE yang banyak yang telah mendorong sistem keamanan yang sangat ketat.

Letter Sealing bukan hanya dapat digunakan pada perangkat ponsel saja, tapi juga dapat digunakan saat menggunakan komputer untuk Windows dan Mac OS X.

Menurut LINE, mereka akan terus berupaya untuk mempercanggih sistem keamanan terunggulnya demi memberikan platform komunikasi teraman bagi para penggunanya di seluruh dunia.

Feature terbaru ini telah tersedia pada LINE versi 5.3.0 atau pada versi yang lebih tinggi. Feature ini memungkinkan enskripsi sistem komunikasi yang lebih kuat yang dikenal sebagai enskripsi menyeluruh.

Selain itu, LINE juga telah mengoperasikan program Bug Bounty untuk menerima berbagai laporan jika menemukan celah kelemahan di sistem untuk segera ditindaklanjuti.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Chip
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas