Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Digifest 2015 : Ajang Berkarya Generasi Digital

Sebuah kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan minat dan mengasah potensi serta kreativitas

Editor: Hendra Gunawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Digital Communication menyelenggarakan acara Digital Festival 2015 (Digifest 2015). Sebuah kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan minat dan mengasah potensi serta kreativitas generasi muda dalam dunia digital.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk untuk Memberikan informasi mengenai perkembangan yang ada di dunia digital, seperti di bidang perfilman, iklan, digital drawing, dan blogger; juga untuk memperkenalkan berbagai perkembangan teknologi digital melalui pameran, bazar, seminar dan workshop. Disamping itu, acara Digifest 2015 ini dapat menjadi wadah apresiasi bagi generasi muda untuk memproduksi dan memamerkan karya-karya digital mereka.

Digifest 2015 ini diselenggarakan selama tiga hari pada tanggal 7, 9 dan 10 November, bertempat di lingkungan kampus Surya University (SU) Gading Serpong, Tangerang. Ada beberapa rangkaian kegiatan dalam acara Digifest 2015 ini, seperti short movie competition, digital advertisement competition, digital photography competition, seminar, workshop, serta digital exhibition karya peserta acara dan mahasiswa.

Dalam kegiatan Digifest 2015 ini juga digelar Digital Rally (Digirally), yaitu sebuah lomba lari dimana setiap peserta harus melewati setiap pos untuk menemukan dan menyelesaikan setiap petunjuk melalui QR Code yang terdapat di setiap pos, yang pertama tiba di garis finish yang berhak menjadi pemenang. Peserta adalah tim yang terdiri dari 3 orang, ada hampir 100 tim peserta yang ikut serta dalam kegiatan Digirally yang baru pertama kalinya di adakan di Indonesia ini.

Melalui kegiatan Digifest 2015 ini, diharapkan generasi muda dapat mengenal dan mempelajari perkembangan dalam dunia digital. Sehingga para generasi muda tersebut dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia digital yang akan terus berkembang.

Ketua program studi Digital Communication, Vinna Waty Sutanto, menyatakan bahwa Kegiatan seperti ini menjadi penting, mengingat bahwa Perkembangan teknologi komunikasi telah merubah cara orang berkomunikasi dan menyampaikan informasi.

"Perubahan ini pun pada akhirnya berdampak pada industri-industri yang berkaitan dengan komunikasi, seperti industri film, iklan, fotografi, digital drawing, maupun jurnalistik," kata Vinna.

Berita Rekomendasi

Sebagai universitas berbasis riset, SU telah jauh hari menghadirkan berbagai program studi yang memiliki konsep yang unik dan futuristik. Penciptaan program studi yang futuristik ini tentunya memiliki tujuan, yaitu untuk mempersiapkan diri sejak dini menghadapi berbagai perubahan yang radikal akibat kemajuan yang sangat pesat dalam berbagai bidang pengetahuan dan teknologi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas