Rumornya Kamera di Samsung S7 Disunat Jadi 12 Megapiksel
Pun begitu, penurunan resolusi kamera tak serta-merta menjadikan kamera Galaxy S7 dan S7 Edge lebih buruk dari pendahulunya.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge akan didukung kamera 12 megapiksel.
Bocoran tersebut diketahui dari hasil uji benchmark AnTuTu untuk Galaxy S7 Edge bernomor SM-G935A.
Bagi penggemar Samsung yang doyan foto, isu tersebut bisa jadi mengecewakan.
Pasalnya, sejak 2014 lalu, flagship keluaran Samsung sudah dilengkapi kamera berkualitas 16 megapiksel.
Pun begitu, penurunan resolusi kamera tak serta-merta menjadikan kamera Galaxy S7 dan S7 Edge lebih buruk dari pendahulunya.
Duet flagship Galaxy S7 memiliki diafragma f/1.7. Spesifikasi itu lebih prima untuk menjepret gambar di malam hari atau di tempat bercahaya minim (low-light).
Selain spesifikasi kamera, bocoran uji benchmark juga menunjukkan Galaxy S7 bakal mengusung layar 5.1 inci. Disinyalir, akan ada Galaxy S7 Plus dengan layar 5.5 inci.
Varian itu gosipnya bakal meluncur bersamaan dengan Galaxy S7 dan S7 Edge. Samsung belum mengkonfirmasi isu tersebut.
Bocoran spesifikasi lainnya antara lain prosesor Snapdragon 820, RAM 4GB, kamera depan 5 megapiksel, kapasitas penyimpanan internal 64GB, sistem operasi Android Marshmallow 6.0, serta resolusi layar 2640x1440p.
Benar atau tidaknya isu spesifikasi yang mengemuka bisa terjawab pada kuartal pertama 2016.
Samsung dikatakan akan memperkenalkan Galaxy S7 pada ajang MWC 2016 di Barcelona pada Februari mendatang.