Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Trik Mengecek Mudah Jika Akun Facebook-mu Disusupi Orang Asing

Jangan lupa, setelah memutus akses yang mencurigakan, segera ganti password Facebook Anda.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Trik Mengecek Mudah Jika Akun Facebook-mu Disusupi Orang Asing
ISTIMEWA
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Anda pernah didera rasa khawatir akun Facebook Anda dipakai atau disusupi oleh orang tak dikenal?

Jika iya, ternyata ada cara mudah untuk mengetahui apakah akun Anda sudah disusupi oleh orang tersebut atau tidak.

Pengguna cukup memanfaatkan fitur "Where you're logged in" yang memang disematkan di dalam media sosial tersebut. Di dalamnya adalah daftar komputer atau ponsel yang pernah log in ke akun pengguna.

Memanfaatkan fitur tersebut, pengguna bisa melihat aktivitas log in yang ada di akun Facebook miliknya.

Situs PC Magazine, Rabu (15/6/2016) melansir langkah-langkah mudah untuk memanfaatkan fitur tersebut.

1. Buka menu pengaturan

Buka menu Settings atau pengaturan pada Facebook. Bila mengakses melalui desktop, Anda bisa menemukannya dalam menu dropdown di pojok kanan atas.

BERITA TERKAIT

Baca: Stop 4 Kebiasaan Nge-charge Smartphone seperti Ini

Setelah masuk ke menu pengaturan, pilih menu Security dan carilah tulisan "Where you're logged in". Letaknya pada baris ketiga dari bawah.

2. Cek aktivitas

Klik tombol "edit" yang berada di ujung kanan menu "Where you're logged in".

Anda akan menemukan sebuah daftar berisi sesi log in yang sedang atau pernah aktif.

Rinciannya terbagi menjadi Current Session, Desktop, Mobile Browser, Facebook for Android, dan Facebook for Windows.

Di dalamnya juga disebutkan lokasi log in, tipe perangkat yang dipakai, dan waktu akses terakhir.

Dengan demikian, Anda bisa mudah mengenali log in yang asing dan tidak Anda lakukan.

3. Akhiri aktivitas

Anda bisa memilih "End All Activity" untuk mengakhiri seluruh aktivitas perangkat yang terdaftar atau memilih salah satu aktivitas dalam daftar tersebut.

Di samping masing-masing tanggal dan perangkat pengakses yang ada di daftar terdapat tombol "End Activity".

Cukup klik tombol itu untuk memutus koneksi antara akun dengan perangkat.

Jangan lupa, setelah memutus akses yang mencurigakan, segera ganti password Facebook Anda.

Tindakan ini untuk menghindari potensi akses itu terulang.

Penulis: Yoga Hastyadi Widiartanto l Sumber: PC Magazine
 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas