Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

BlackBerry Siapkan Platform Keamanan Mobile untuk Enterprise of Things

Platform BlackBerry terbaru ini dirancang bisa menjadi pondasi yang mendorong langkah perusahaan beralih ke perangkat lunak.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in BlackBerry Siapkan Platform Keamanan Mobile untuk Enterprise of Things
GEEKY GADGETS

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTABlackBerry Limited menghadirkan pendekatan keamanan yang lebih mobile dengan peluncuran platform menyeluruh untuk Enterprise of Things.

Platform BlackBerry terbaru ini dirancang bisa menjadi pondasi yang mendorong langkah perusahaan beralih ke perangkat lunak.

Platform anyar ini juga dilengkapi akses ke cloud dan menjawab kebutuhan perusahaan dari semua endpoint dan melengkapi integrasi dari akuisisi perusahaan sebelumnya, seperti Good Tehcnology, Watchdox, AtHoc dan Encription.

Enterprise of Things adalah koleksi dari perangkat, komputer, sensor, pelacak, peralatan dan “benda” lainnya yang berkomunikasi dengan satu sama lain untuk memungkinkan pengembangan produk pintar, distribusi, pemasaran dan penjualan.

“Perusahaan dan bisnis harus dapat mengirimkan data sensitif secara terpercaya dan rahasia antara endpoint untuk menjaga keamanan orang-orang, informasi dan barang,” sebut John Chen, BlackBerry Executive Chairman and Chief Operating Officer dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribunnews, Jumat (9/12/2016) .

Keseluruhan solusi BlackBerry dinamakan BlackBerry Secure dan berdasar pada platform keamanan perangkat lunak selular BlackBerry.

Solusi ini membantu perusahaan mengelola dan mengamankan perangkat selular dan alat-alat terkoneksi dan mengamankan komunikasi untuk semua tipe berkas dan pesan – yang akan membuka pasar baru untuk BlackBerry, dimana berbagai manajemen kemanana mobile dan aplikasi merupakan hal yang sangat kritikal.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas