Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Masuk Pakistan Tegaskan Layanan iFlix Rambah Benua Asia

iflix meluaskan layanan TV internet hingga Pakistan. Seperti negara lain, pengguna iflix di Paksitan berhak nonton gratis sebulan penuh.

Penulis: Fajar Anjungroso
zoom-in Masuk Pakistan Tegaskan Layanan iFlix Rambah Benua Asia
TRIBUNNEWS.COM/FAJAR

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – iflix meluaskan layanan TV internet hingga Pakistan. Seperti negara lain, pengguna iflix di Paksitan berhak nonton gratis sebulan penuh.

”Dengan katalog acara TV dan film favorit terbesar di Pakistan yang dihadirkan dari seluruh dunia, iflix siap merevolusi cara orang Pakistan menikmati hiburan,” kata Farees Shah, General Manager iflix Pakistan dalam keterangan tertulis.

Dia memastikan layanan iflix di Paksitan fokus pada pelokalan seiring mendefinisikan ulang makna televisi untuk jutaan penonton.

”Dari konten hingga pemasaran, pengguna merupakan inti dari segala sesuatu yang kami lakukan,” tukasnya.

Di Pakistan, langganan ritel bulanan untuk akses tanpa batas layanan iflix sebulan penuh akan dibanderol dengan harga menarik sebesar PKR 300.

Sedangkan langganan ritel tahunan akan menerima diskon 20% dari tarif bulanan, akan dibanderol dengan harga PKR 2880 per tahun.

Kini iflix tersedia di Malaysia, Filipina, Thailand, Indonesia, Sri Lanka, Brunei Darussalam, Maladewa, Pakistan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas