Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Advan G1, Ponsel Rp 2 Jutaan Berfitur Rp 8 Jutaan Resmi Dirilis

Segi keamanan juga turut disematkan di Advan G1 dengan kehadiran fingerprint yang mampu membaca sidik jari dalam hitungan 0,2 detik.

Penulis: Fajar Anjungroso
zoom-in Advan G1, Ponsel Rp 2 Jutaan Berfitur Rp 8 Jutaan Resmi Dirilis
TRIBUNNEWS.COM/FAJAR
Advan G1 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kini Advan G1 resmi menambah pilihan ponsel Android dengan harga terjangkau.

Seri terbaru dari brand lokal ini menyasar kalangan anak muda dengan segudang fitur terbaru. Cukup diboyong dengan barter duit Rp 2,299 juta.

"Kami mengembangkan Advan G1 baik dari sisi hardware maupun software-nya untuk bersaing dengan brand global," kata Marketing Director Advan Tjandra ditemui di peluncuran Advan G1 di Jakarta, Jumat (17/2/2017) kemarin.

Contoh pengembangan software, sambung Tjandra, Advan G1 sudah mengadopsikan IDOS (Indonesia Operating System) berbasis OS Androd Mashmallow.

Dia mengklaim IDOS menjadikan Advan G1 lebih smooth dan nyaman digunakan.

”Advan G1 hanya di kisaran Rp 2 jutaan tapi fiturnya setara smartphone seharga Rp 8 jutaan,” tekan Tjandra.

Di sektor kamera, Advan G1 sudah dibenamkan kamera 13MP di belakang dan kamera depan 8MP.

Berita Rekomendasi

Kameranya sudah dilengkapi lensa Largan untuk mendukung kemampuan fotonya.

Pilihan lensa ini membuat Advan G1 memiliki aperture f/2.0 untuk kamera belakang dan f/2.2 untuk kamera depan sehingga mampu meningkatkan sensitivitas saat memotret dalam cahaya rendah.

Segi keamanan juga turut disematkan di Advan G1 dengan kehadiran fingerprint yang mampu membaca sidik jari dalam hitungan 0,2 detik.

Tak ketinggalan, faktor hiburan ditingkatkan lewat kehadiran speaker premium dengan titanium accoustic dan smart amplifier.

Ujung-ujungnya, resonansi audio menjadi sempurna. Suara bass pun terdengar solid.

Layar seluas lima inci sudah berteknologi eyePro yang menjadi filter radiasi sinar biru sehingga mengurangi dampak kelelahan di mata.

Di jeroannya, Advan G1 dibekali prosesor Quadcore, RAM 3GB dan ROM 16GB yang bisa diperluas hingga 128GB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas