Vivo V7+ Perfect Moment Grand Launch
Vivo V7+ Perfect Moment Grand Launch akan menjadi peluncuran smartphone pertama yang tampil secara live di 9 TV dan 9 media Indonesia.
Editor: Content Writer
• Kamis, 28 September 2017 21.28 WIB
Akhirnya! pihak Vivo mengumumkan Vivo V7+ dibandrol dengan harga Rp. 4.699.000 dan bisa dipesan pada ecommerce seperti JD.ID, Blibi, Dinomarket, Lazada, Tokopedia, Shopee, dan Akulaku.
Dalam pre order ini tersedia juga berbagai promo seperti cashback Rp. 200.000, bonus kuota telkomsel 10GB dengan harga spesial, hadiah eksklusif hingga cicilan 0%.
• Kamis, 28 September 2017 21.31 WIB
Kolaborasi pertama lainnya malam ini, yaitu penampilan dari Zaskia Gotik bersama DJ Al Ghazali menyanyikan lagu Perempuan Paling Cantik di Negeriku Indonesia. Sekaligus menutup Vivo V7+ Perfect Moment Grand Launch secara live malam ini.
• Kamis, 28 September 2017 23.20 WIB
Setelah Vivo V7+ Grand Launch selesai disiarkan secara live di 9 stasiun TV nasional dan 9 media digital Indonesia, para awak media yang hadir dipersilahkan merasakan secara langsung wujud Vivo V7+ di Experience Zone Vivo V7+.
Saat digenggam Vivo V7+ terasa sangat nyaman dan tampilan layar depan Vivo V7+ terlihat sangat luas dengan desain bazel less yang dimilikinya.
Ini semakin memanjakan pengguna smartphone, terutama bagi mereka yang hobi menonton video dan bermain games.
Ketika mencoba selfie menggunakan kamera depan hasilnya terlihat lebih jernih dan tajam, serta warna.
Fitur face access yang ada juga sangat mudah digunakan. Proses pemindaian hanya cukup mendekatkan wajah ke kamera hingga proses pemindai 100 persen.
Ketika wartawan Tribunnews.com mencobanya kami cukup kaget sebab dengan memperlihatkan wajah ke layar, kunci langsung terbuka. Jika dihitung proses pembuka kunci dari layar menyala hanya memakan waktu 2 detik saja.
Memiliki beragam fitur-fitur di atas dan hanya dijual seharga Rp. 4.699.000, Vivo V7+ layak menjadi smartphone yang patut diperhitungkan pada tahun 2017 ini.