Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Keren, Kid Jaman Now sudah Bisa Bikin Aplikasi Matematika di Ponsel

Nama anak jenius ini adalah Muhammad Hafizh Bayhaqi. Dalam penggarapan aplikasi ini, Hafizh nggak sendirian.

Editor: Fajar Anjungroso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lagi-lagi anak bangsa menghasilkan karya yang luar biasa. Kali ini anak berumur 10 tahun berhasil menciptakan aplikasi yang sangat berguna buat kawan-kawan seumurannya.

Nama anak jenius ini adalah Muhammad Hafizh Bayhaqi. Dalam penggarapan aplikasi ini, Hafizh nggak sendirian.

Ada sang ayah yang turut membantu anaknya membuat aplikasi yang bernama Good Math.

Seluruh konten yang ada di aplikasi ini dibuat sendiri oleh Hafizh, sedangkan sang ayah membantu pada bagian desain aplikasi dan audionya.

Good Math adalah aplikasi belajar matematika yang dibuat selayaknya permainan yang dibagi jadi empat operasi hitungan yaitu pertambahan, pengurangan, pembagian dan perkalian.

Jadi para pemain harus menjawab pertanyaan yang disajikan secara aja dengan batas waktu yang ada.

Baca: Kuasa Hukum Ingatkan Tentang Jasa-Jasa Gatot Brajamusti Majukan Perfilman Tanah Air

Berita Rekomendasi

Hafizh mengaku hanya membutuhkan waktu sebulan dari mulai Agustus sampai pertengahan September untuk membuat Good Match, dan yang kerennya lagi nih.

Untuk membuat aplikasi ini ia memakai engine Unity yang dipelajari secara otodidak loh, gokil banget nggak tuh.

Dengan umur segitu, Hafizh udah bisa menciptakan sesuatu yang berguna bagi teman-temannya seumurannya.

Mungkin nanti pas udah gede, dia bakal aplikasi besar yang bisa membantu semua orang. Kita dukung terus Hafizh ya! 

Sumber: Hai-online.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas