Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Pengguna Android Lebih Pelit Beli Aplikasi Ketimbang iPhone

Pengguna smartphone menghabiskan 325 miliar jam menjajal aplikasi Android sepanjang kuartal ketiga 2017.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Pengguna Android Lebih Pelit Beli Aplikasi Ketimbang iPhone
TECH ADAR
OS Android N 

TRIBUNNEWS.COM - Pengguna smartphone menghabiskan 325 miliar jam menjajal aplikasi Android sepanjang kuartal ketiga 2017. Setidaknya begitu menurut laporan teranyar dari firma penelitian App Annie.

Total waktu penjajalan tersebut meningkat 40 persen dari tahun ke tahun. Hal ini menandai ekosistem Android yang semakin mumpuni dan mendominasi.

Bukan cuma waktu penjajalan, App Annie juga membeberkan jumlah aplikasi Android yang terunduh selama tiga bulan terakhir, yakni mencapai 17 miliar aplikasi. Angka itu meningkat 125 persen dari tahun ke tahun.

Selain itu, sebanyak 17 miliar aplikasi Android terunduh juga mengalahkan 16 miliar aplikasi iOS terunduh. India adalah salah satu negara yang berkontribusi paling besar atas kemenangan Android melawan iOS.

Baca: Demi Rp 2,5 Trilun, Perusahaan Emas Ini Garap Pasar Jawa Timur

Pengguna iOS lebih boros

Kendati begitu, Android tak memenangkan semua ranah. Pengguna iOS terbukti lebih boros untuk menggelontorkan duit demi in-app purchase ketimbang pengguna Android.

BERITA REKOMENDASI

Secara total, pengguna iOS menghabiskan 11 miliar dollar AS atau setara Rp 148,6 triliun untuk pembelian produk dalam aplikasi. Sementara pengguna Android hanya menghabiskan sekitar 5 miliar dollar AS atau setara Rp 67 triliun.

Jumlah duit yang dihabiskan netizen untuk in-app purchase di aplikasi Android dan iOS terpaut 95 persen pada kuartal ketiga 2017. Padahal, pada periode yang sama tahun lalu, ketimpangannya cuma 90 persen.

Secara keseluruhan, App Annie memprediksi kombinasi aplikasi Android dan iOS yang terunduh melalui Google Play Store dan Apple App Store bakal mencapai 240 miliar pada 2021 mendatang, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Rabu (25/10/2017), dari AndroidHeadlines.

Adapun duit yang dihabiskan untuk in-app purchase digadang-gadang mencapai 100 miliar dollar AS atau setara Rp 1.351 triliun.

Tentunya ini bisa tercapai seiring dengan kemajuan infrastruktur internet, inovasi aplikasi digital, dan peningkatan ekonomi masyarakat.


Berita ini sudah tayang di kompas.com berjudul Pengguna Android Habiskan 325 Miliar Jam Jajal Aplikasi

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas