Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Banderol Redmi 5A Kurang dari Rp 1 Juta, Ternyata Ini yang Diinginkan Xiaomi

Tidak hanya berhenti di produk ini, tahun 2018 nanti, Xiaomi memastikan akan menghadirkan lini produk yang lebih hebat

Penulis: Eko Sutriyanto
zoom-in Banderol Redmi 5A Kurang dari Rp 1 Juta, Ternyata Ini yang Diinginkan Xiaomi
Istimewa
Xiaomi bersama semua partner, termasuk Qualcomm, Lazada, Erajaya dan Indosat, memperlihatkan Redmi 5A di Jakarta, Rabu (20/12/2017) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari ini, Xiaomi resmi meluncurkan Redmi 5A di sebuah acara yang dihadiri langsung oleh Founder dan CEO Lei Jun.

Dibanderol dengan harga Rp 999,000, Redmi 5A yang berukuran 5 inci tampil dengan metallic matte finish dan beragam fitur berkualitas tinggi, beda dengan produk lainnya.

Lantas apa yang mendasari Xiaomi menawarkan harga di bawah Rp 1 jutaan ini?

Steven Shi, Head of Xiaomi South Pacific Region and Xiaomi Indonesia Country Manager, mengatakan mengatakan, melalui Redmi 5A kami ingin bisa membawa perubahan nyata bagi banyak penduduk Indonesia.

"Saya percaya peluncuran Redmi 5A akan mengubah industri smartphone di Indonesia," katanya di sela-sela peluncuran produk Redmi 5A di Jakarta, Rabu (20/12/2017).

Baca: Di Rusia, Gerai Xiaomi Buka 24 Jam

Bahkan, kata dia bisa memberikan dorongan lebih bagi para konsumen yang masih menggunakan feature phone untuk beralih ke smartphone.

Berita Rekomendasi

Tidak hanya berhenti di produk ini, tahun 2018 nanti, Xiaomi memastikan akan menghadirkan lini produk yang lebih hebat lagi.

Didukung oleh prosesor Qualcomm® Snapdragon™ 425 quad-core, Redmi 5A mendukung penggunaan dua SIM card 4G ukuran nano secara bersamaan dan microSD card hingga 128GB.

Redmi 5A menampilkan layar HD 5 inci dengan baterai tahan lama 3000mAh yang dapat bertahan hingga 8 hari dalam kondisi standby.

Kamera pada Redmi 5A adalah salah satu kelebihan untuk entry-level smartphone.

Baca: Smartphone Xiaomi Paling Anyar Ini Siap Jadi Pembunuh iPhone 8


Redmi 5A dilengkapi dengan kamera utama 13MP dan Phase Detection Autofocus (PDAF) untuk mempercepat waktu fokus dan apartur f/2/2 yang menjamin kejernihan gambar yang tinggi. 

Smartphone ini juga memiliki kamera depan 5MP dengan apartur f/2.0 yang hadir dengan mode Beautify milik Xiaomiuntuk selfie yang bagus.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas