Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Ingin Cantik Tapi Budget Minimalis? Ini Triknya!

Semua wanita pasti ingin tampil cantik setiap saat. Namun sedihnya produk perawatan kulit berkualitas terkadang dibanderol dengan harga yang mahal seh

TRIBUNNEWS.COM – Semua wanita pasti ingin tampil cantik setiap saat. Namun sedihnya produk perawatan kulit berkualitas terkadang dibanderol dengan harga yang mahal sehingga membuat malas membelinya.

Lantas kalau sudah begitu, apa yang harus dilakukan? Tenang saja, tanpa perlu keluar uang banyak kamu bisa kok tampil cantik dan menawan. Dilansir dari Kompas.com, berikut trik-trik yang bisa kamu terapkan.

Bercukur dengan kondisioner rambut

Harga produk krim pencukur selalu membuatmu menghela nafas? Jangan khawatir! Menggunakan kondisioner rambut bisa mewujudkan keinginanmu memiliki kulit halus dan mulus tanpa bulu sedikit pun!

Cara menggunakannya sangat mudah, cukup oleskan kondisioner rambut pada bagian yang diinginkan seperti ketiak dan kaki, setelah itu kamu bisa mencukurnya seperti biasanya. Walapun menggunakan kondisioner rambut, hasil cukur tetap terasa halus, bahkan dalam prosesnya membuat rambut lebih lembut sehingga memudahkanmu dalam mencukurnya. Tentu sangat bermanfaat dan lebih hemat biaya, bukan?

Baking soda untuk memutihkan gigi

Mengembalikan kesehatan dan warna kulit wajah masih bisa diatasi secara mudah bila dibandingkan mengubah warna gigi yang sudah kekuningan. Cara termudahnya kamu bisa mendatangi dokter spesialis gigi untuk mendapat perawatan. Namun biasanya, perawatan seperti ini bisa memakan biaya hingga jutaan rupiah.

Berita Rekomendasi

Tapi ternyata ada kok bahan yang mampu memutihkan gigi yang sudah kekuningan. Itu adalah baking soda! Cukup campurkan saja satu sendok makan baking soda dengan 2-3 tetes hidrogen peroksida. Gunakan ramuan tersebut sebagi pasta gigi dan gunakan secara teratur agar gigimu menjadi lebih putih.

Madu sebagai penghilang jerawat

Nah ini dia gangguan yang membuat kulit terlihat tak cantik. Supaya tak terganggu akan kehadirannya, coba saja manfaatkan bahan alami seperti madu untuk mengusir jerawat. Selain lebih aman, menggunakan madu sebagai obat jerawat sangatlah dianjurkan sebab madu memiliki sifat antibakteri terbaik.

Cara menggaplikasikannya sangat mudah, cukup gunakan madu sebagai masker wajah secara teratur maka jerawat membandel di kulitmu akan hilang selamanya!

Beras sebagai kondisioner

Malas mengeluarkan uang untuk membeli kondisioner? Kamu bisa menggunakan air sisa rendaman beras sebagai gantinya! Caranya cukup bilas rambut dengan air sisa rendaman beras setelah keramas dan biarkan hingga 5 menit, lalu bilas dengan air bersih.

Dilansir dari Boldsky, studi tertentu menunjukkan bahwa elastisitas rambut kamu akan meningkat ketika dicuci menggunakan air beras lho!

Petroleum jelly untuk wajah berkilau

Kini sudah tersedia di berbagai minimarket dan supermarket, petroleum jelly ternyata memiliki banyak manfaat untuk kecantikan lho! Lebih dari sekedar melembabkan berbagai bagian tubuh, seperti bibir dan siku, ternyata zat ini mampu memberikan tampilan wajah tampak berkilau jika digunakan sebelum memakai bedak.

Namun perlu diingat, petroleum jelly dapat menyebabkan pori-pori tersumbat, jadi gunakan trik ini hanya pada acara tertentu saja yah!

Jika tampilan kamu sudah menawan berkat trik-trik di atas, tentu tampilan kulit cantik bisa kamu dapatkan. Dengan begini, kamu pun percaya diri pergi kemanapun bahkan ketika selfie menggunakan kamera depan Vivo V7 beresolusi 24MP yang memiliki efek bokeh.

Hasil selfie kamu pun semakin cantik dan menawan, bahkan kamu tak akan segan-segan mengunggahnya ke sosial media!

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas