Honor 10 dan Samsung Galaxy S9 Plus, Mana yang Lebih “Worth the Money”
Honor 10, smartphone Flagship dari produsen smartphone asal Tiongkok ini memang menawarkan banyak fitur andalan.
TRIBUNNEWS.COM – Honor 10, smartphone Flagship dari produsen smartphone asal Tiongkok ini memang menawarkan banyak fitur andalan.
Bahkan, Honor berani menyandingkan Honor 10 dengan smartphone kelas premium milik Samsung, Galaxy S9 Plus.
Kedua smartphone ini seakan berebut tahta menjadi yang terbaik. Keduanya hadir dengan kualitas kamera canggih, dapur pacu yang bersaing, desain yang cantik, hingga daya baterai yang besar.
Dilihat dari kekuatan baterai, sebenarnya keduanya tidak terlalu jauh berbeda, ada jarak sebesar 100 mAH antara keduanya, dimana baterai Honor 10 memiliki kapasitas 3400 mAh dan Samsung S9 Plus berkapasitas 3500 mAh.
Untuk dapur pacu, Honor 10 dipersenjatai dengan Kirin 970, sedangkan Samsung Galaxy 9S Plus menggunakan Snapdragon 845. Banyak review yang memjabarkan kalau performa SD845 lebih cepat disbanding dengan Kirin, apalagi Kirin 970 adalah competitor SD835, bukan SD845.
Namun, Huawei Test lab menemukan bahwa Kirin 970 punya performa yang lebih cepat disbanding SD835 jika dilihat dari sisi kecocokan dengan artificial Intelligence. Honor memang telah memasangkan AI pada sistemnya, khususunya untuk meningkatkan fungsi kamera.
Meski hanya dipersenjatai dengan Kirin 970, Honor 10 adalah smartphone pertama dengan System on Chip yang dilengkapi dengan Neural Network Processing Unit (NPU) yang bahkan tidak ditemukan pada smartphone sekelas Galaxy S9 Plus.
NPU ini berperan untuk mendukung kinerja AI dan kemampuan deep user learningnya. Honor 10 akan mengobservasi dan mempelajari apa saja yang sering pengguna lakukan di perangkat tersebut dan kemudian sistem akan beradaptasi dengan hasil observasi. Berbeda dengan perangkan tanpa NPU yang mempelajadi kebiasaan pengguna dari penggunaan mayoritas saja.
Honor 10 adalah smartphone pertama dengan kamera belakang yang sudah dilengkapi dengan fitur AI yang dapat meningkatkan kualitas hasil jepretan agar tampak lebih natural, tajam, dan hidup.
Untuk urusan resolusi kamera dari kedua smartphone ini, Honor 10 lebih unggul ketimbang Samsung Galaxy S9 Plus.
Honor 10 datang dengan dual-lens rear camera masing-masing beresolusi 24 MP dan 16 MP dengan bukaan f/1.8. Di sisi lain, rear kamera Samsung Galaxy S9 Plus masing-masing beresolusi 12 MP, meski dengan bukaan lebih besar yaitu f/1.5 hingga f/2.4.
Dengan spesifikasi ini, Honor 10 memberi para pengguna kesempatan untuk mendapat hasil jepretan foto dengan kualitas kamera DSLR. Dengar warna dan tekstur yang tajam, segar, serta hidup.
Kamera depan Galaxy S9 Plus juga lebih kecil dari yang ada di Honor 10. Hanya beresolusi 8 MP tanpa dilengkapi aperture. Sedangkan Honor 10 memiliki resolusi yang sama dengan kamera belakangnya, yaitu 24 MP dengan bukaan f/2.0.
Para gamers juga pasti akan melirik Honor 10 kalau sempat mencoba GPU Turbo. Fitur ini adalah teknologi akselerasi pemrosesan grafis dengan perangkat keras dan lunak yang terintegerasi. Teknologi ini merekonstruksi cara pemorsesan grafis tradisional di system lapisan yang lebih rendah, sehingga meningkatkan pengalaman pengguna dengan sangat signifikan.
Teknologi ini meningkatkan efisiensi pemrosesan grafis hingga 60% dan pada saat yang bersamaan mengurangi pemakaian energi system dalam chip (system on chip/SoC) sebesar 30%.
Jika kamu mencari smartphone dengan fitur canggih sesuai kebutuhan dan budgetmu, Honor 10 bisa memenuhinya. Dengan harga kurang dari Rp 7 juta, Honor 10 bisa memenuhi semua kebutuhanmu, mulai dari kamera yang baik, sistem AI canggih, dan performa smartphone maksimal.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.