Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Deretan Smartphone Xiaomi yang Pertama Kali Jajal Android Q

Google telah mengenalkan Android Q. Xiaomi pun telah mengeluarkan 11 daftar ponselnya yang akan pertama kali menjajal Andorid Q. Apa saja ponselnya?

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Daryono
zoom-in Deretan Smartphone Xiaomi yang Pertama Kali Jajal Android Q
Kolase TribunStyle
Google telah mengenalkan Android Q. Xiaomi pun telah mengeluarkan 11 daftar ponselnya yang akan pertama kali menjajal Andorid Q. Apa saja ponselnya? 

Google telah mengenalkan Android Q. Xiaomi pun telah mengeluarkan 11 daftar ponselnya yang akan pertama kali menjajal Andorid Q. Apa saja ponselnya?

TRIBUNNEWS.COM - Setelah Google mengumumkan akan merilis sistem operasi terbarunya Android Q beberapa waktu lalu, mereka juga merilis daftar ponsel yang akan kebagian untuk menjajal Android Q untuk pertama kali.

Meskipun Android Q baru akan rilis akhir tahun ini, beberapa ponsel pintar sudah mencoba menggunakan Android Q versi beta.

Smartphone yang sudah mencoba Android Q versi beta tersebut seperti Huawei dan OnePlus.

Baca: Rekomendasi 5 Smartphone Harga Rp 1 Jutaan, Ada Xiaomi Redmi S2 hingga Realme C1

Baca: Resmi Diperkenalkan, Inilah Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 9T dan Mi 9T Pro

Tak ketinggalan, Xiaomi juga baru saja mengumumkan daftar smartphone yang akan mencoba Android Q.

Dikutip dari KompasTekno, Android Q akan dijalankan di ponsel Xiaomi pada kuartal empat tahun ini hingga kuartal pertama tahun 2020.

Xiaomi mengeluarkan daftar 11 ponsel pintarnya yang terlebih dulu akan merasakan sistem operasi terbaru dari Google tersebut.

Berita Rekomendasi

Smartphone yang akan mencoba Android Q tersebut merupakan kasta tertinggi dari Xiaomi untuk seri Mi dan Redmi.

Berikut ini daftar ponsel Xiaomi yang akan mencoba terlebih dahulu Android Q yang dikutip dari GSM Arena.

Baca: Harga Xiaomi Mi Band 4, Gelang Pintar Terbaru dari Xiaomi dengan Fitur NFC dan Layar Berwarna

  • Xiaomi Mi 9
  • Xiaomi Mi 9 SE
  • Xiaomi Redmi K20 Pro
  • Xiaomi Redmi K20
  • Xiaomi Mi 8
  • Xiaomi Mi 8 Pro
  • Xiaomi Mi 8 Explorer
  • Xiaomi Mi Mix 2S
  • Xiaomi Mi Mix 3
  • Xiaomi Redmi Note 7 Pro
  • Xiaomi Redmi Note 7

Semua daftar ponsel tersebut akan rilis pada kuartal empat tahun ini kecuali Redmi Note 7 dan Redmi 7 Pro yang akan mencoba Android Q pada kuartal pertama tahun 2020.

Tentang Android Q

Dalam ajang Google I/O 2019 di Mountain View, Amerika Serikat, Google secara resmi telah memperkenalkan sistem operasi mobile terbarunya, Android Q pada Selasa (7/5/2019) waktu setempat.

Google telah memastikan berbagai rangkaian fitur yang akan hadir di Android Q, meskipun sistem operasi ini masih beta atau masih dalam tahap uji coba.

Dikutip dari KompasTekno, menurut Stephani Cuthberston, perwakilan Google yang memperkenalkan Android Q di acara I/O, Android Q akan mendukung sejumlah fitur baru yang akan diterapkan oleh smartphone keluaran 2019.

Baca: HP TERBARU Mei 2019- Infinix Hot 7 Pro dan Infinix Smart 3 HP dengan 4 Kamera Harga Rp 1 Jutaan

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas