Harga dan Spesifikasi Lengkap Realme X2 Pro dan Realme 5S, Resmi Diluncurkan di Indonesia
Harga dan Spesifikasi Lengkap Realme X2 Pro dan Realme 5S, Resmi Diluncurkan di Indonesia
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Pravitri Retno W
Luas bentar layar Realme X2 Pro sebesar 6,5 inci dengan Layar Super AMOLED 90Hz Ultra Smooth Display yang pertama di Indonesia.
Memiliki bazel tipis, layar HP ini beresolusi Full HD+ yang tersemat in-display fingerprint.
Untuk kamera, Realme X2 Pro menggunakan konfigurasi empat kamera berfitur unggulan 20x Hybrid Zoom.
Selain itu, Realme X2 Pro juga dilengkapi kamera utama beresolusi 64 MP yang memiliki sensor Samsung ISOCELL GW1 dengan ukuran sensor 1/1,7 inci dan dipasangkan dengan lensa F1.8.
Pada kamera ini juga dilengkapi kamera telefoto 13 MP yang menawarkan 2x optical zoom bersama dengan kamera ultra-wide angle 8 MP.
Lengkap dengan kamera portrait 2 MP yang dipasangkan di realme X2 Pro.
Untuk kamera depan, Realme X2 Pro juga dilengkapi kamera 16 MP.
Realme X2 Pro ini dilengkapi baterai berkapasitas 4000 mAh dengan fitur SuperVOOC 50W.
Dengan fitur tersebut, Realme X2 Pro diklaim dapat mengisi baterai dari 0-100 persen dalam waktu yang cukup singkat, yakni 35 menit.
Berikut spesifikasi lengkap Realme X2 Pro:
Dimensi : 161 x 75.7 x 8.7 mm
Ukuran layar : 6.5 inci
Resolusi layar : 1080 x 2400 pixels dengan rasio layar 20:9
Sistem operasi : Android 9.0 (Pie); One UI