Jurus Jitu Jaga Daya Tahan Tubuh Walau #DiRumahAjaDulu
Ingat, sehat itu mahal! Apalagi di musim pancaroba begini ketidakstabilan cuaca juga bisa melemahkan sistem imun kamu dan membuatmu mudah sakit.
TRIBUNNEWS.COM - #DiRumahAjaDulu menjadi salah satu topik yang sedang ramai diperbincangkan publik. Tagar tersebut merupakan ajakan dalam mendukung langkah social distancing di tengah meluasnya pandemi yang terjadi secara global seperti saat ini.
Pemerintah pun telah memberikan himbauan agar masyarakat mengurangi berbagai aktivitas di luar rumah dan sebisa mungkin menghindari pertemuan massal. Bahkan, beberapa perusahaan juga menerapkan sistem kerja work from home atau WFH untuk para karyawannya.
Nah, meskipun harus beraktivitas atau bekerja dari rumah, bukan berarti kamu bisa lengah terhadap menjaga kesehatan, ya! Ingat, sehat itu mahal! Apalagi di musim pancaroba begini ketidakstabilan cuaca juga bisa melemahkan sistem imun kamu dan membuatmu mudah sakit.
Maka dari itu, pastikan kamu menerapkan pola hidup sehat agar sistem imunmu tetap kuat. Mengutip dari Forbes.com, sistem kekebalan tubuh membutuhkan energi yang cukup untuk membuat sel-sel kekebalan tubuh.
Maka dari itu, pastikan kamu memperhatikan asupan makanan agar semua nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk membangun sistem kekebalan tubuh yang efektif dapat terpenuhi. Seperti, vitamin C, vitamin D, vitamin B6 dan B12 serta asam amino dan asam lemak esensial.
Oh iya, selama menjalani WFH, jangan lupa juga untuk lengkapi persediaan rumah, ya! Pastikan beragam kebutuhan rumah tanggamu mulai dari bahan makanan hingga kebutuhan susu dan popok untuk si bayi sudah terpenuhi mulai dari Rp20 ribu.
Nah, selain menjaga kesehatan melalui asupan, kamu juga perlu untuk selalu menjaga kebersihan terutama tangan. Meskipun tidak berinteraksi secara langsung dengan orang lain, tapi beberapa benda disekitarmu ternyata juga bisa menyimpan bakteri dan virus penyebab berbagai penyakit, lho!
Misalnya saja uang kertas, gagang pintu, keyboard, bahkan ponsel milikmu. Jadi, jangan malas untuk menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer.
Tapi, kan sekarang masker dan hand sanitizer sudah langka dan kita mesti #DiRumahAja, gimana bisa?
Eits, jangan khawatir, guys! Sekarang kan kamu bisa membeli apapun bisa lewat Tokopedia aja. Sebagai marketplace terbesar di Indonesia, semua kebutuhanmu tersedia dengan pilihan terlengkap dan pasti terpercaya. Dengan ragam pilihan kebutuhan pokok yang stoknya selalu tersedia, harga stabil dan yang paling penting bisa bebas ongkir sepuasnya. Tinggal klik, semua keperluanmu bisa terpenuhi, deh!
Satu lagi nih, lewat Tokopedia Peduli Sehat, kamu juga bisa mendapatkan vitamin, suplemen makanan, produk herbal, masker, hand sanitizer, termometer, dan lain-lain berkenaan dengan segala perlengkapan kesehatan keluarga mulai dari Rp 10 ribu.
Wah, kebutuhan terpenuhi tapi tetap nyaman di rumah, kan?
Jadi, jangan khawatir, ya! Ingat untuk tetap selalu jaga kesehatan dan penuhi semua kebutuhan meskipun harus #DiRumahAjaDulu.
Penulis: Nurfina Fitri Melina/ Editor: Dana Delani
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.